Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Inulsista, Sitkom Terbaru dari Inul Daratista dan Adam Suseno

Kompas.com - 10/07/2023, 21:04 WIB
Lintang Dewi Kinanthy,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Inulsista adalah serial televisi terbaru dari Indonesia yang tayang pada Juli 2023.

Serial ini merupakan produksi dari Komando Production dan mengusung genre situasi komedi.

Serial ini dibintangi oleh Inul Daratista dan Adam Suseno dan tayang di ANTV.

Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Doraemon The Movie: Nobitas Sky Utopia

Inul (Inul Daratista) berperan sebagai pembantu muda cantik yang bekerja di rumah keluarga kaya dari pasangan Juragan Koswara (Joe Project) dan Buragan Karina (Eva Yolanda).

Pasangan kaya ini memiliki dua anak yaitu Diffie (Dicky Diffie) dan Elsa (Ghea Youbi).

Diffie yang ternyata pengangguran ternyata tertarik dengan Inul, tetapi tidak hanya Diffie sendiri tertarik dengan Inul.

Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Detective Conan: Black Iron Submarine

Ada banyak pria-pria dari lingkungan tempatnya bekerja yang tertarik dengan Inul, mulai dari tukang kebun, supir, bahkan Juragan Koswara.

Inul pun memanfaat ini untuk kepentingan pribadinya dan Inul sebenarnya hanya tertarik dengan Adam, satpam baru di rumah Juragan Koswara.

Inul sering terlihat menggoda Adam tetapi Adam terlalu polos dan tidak tertarik dengan Inul.

Baca juga: Sinopsis Rich and Famous, Kisahkan Persahabatan Sekaligus Konfik 2 Sahabat

Apakah Inul berhasil memikat hati Adam?

Saksikan Inulsista yang tayang di ANTV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com