Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyintas Kanker, Aldi Taher Semangati yang Sedang Berjuang Sembuh

Kompas.com - 16/06/2023, 14:15 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai penyintas kanker, Aldi Taher memberi semangat ke pasien kanker yang sedang berjuang sembuh.

Aldi mengingatkan untuk tidak merasa sedih.

"Saya nyemangatin teman-teman di rumah yang berjuang buat kanker jangan bersedih, bismilah kita adalah orang-orang yang dipilih Allah. Orang yang dititipkan sakit adalah orang-orang yang disayang Allah," kata Aldi Taher saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/6/2023).

Baca juga: Pernah Sakit Kanker, Aldi Taher: Alhamdulillah Masih Bisa Menghibur Semua

Sebagai informasi, Aldi Taher pernah mengidap kanker getah bening enam tahun lalu.

Ia menjalani kemoterapi dan kembali sehat.

Ayah tiga anak itu bersyukur kini bisa berkarya dan menghibur banyak orang.

Baca juga: Heran Tiket Konsernya Rp 100 Juta Terjual, Aldi Taher: Itu Orang Kenapa Mau Aja Beli?

Ia berharap bisa melanjutkan performanya ini.

Selain itu, Aldi juga berbagi pendapat bahwa pentingnya menghormati orangtua terutama ibu.

Sebab ia merasa kesuksesannya sekarang berkat doa orangtuanya.

Baca juga: Perilakunya Kerap Disorot, Aldi Taher Ternyata Cucu Pendiri Kampus Swasta di Indonesia

"Jadi anak-anak muda semua, bismilah, kalian pengin sukses, insya Allah, muliakan orangtua kalian. Insya Allah kalian sukses," ujar Aldi Taher.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com