Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teuku Rassya Jadi Bacaleg DPR RI, Tamara Bleszynski: Doa Mama Menyertai Langkahmu

Kompas.com - 15/05/2023, 10:18 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Tamara Bleszynski memberi restu sang anak, Teuku Rassya (24), untuk maju sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI untuk daerah pilihan Aceh 1 pada Pemilu 2024.

Restu tersebut diungkap Tamara di akun Instagram-nya.

Tamara mengatakan, ia akan mendukung dan selalu mendoakan langkah yang diambil sang anak untuk maju ke dunia politik.

Baca juga: Pendapat Teuku Rassya soal Pernikahan Dini

Maju terus anakku sayang. Doa mama selalu menyertai setiap langkahmu,” tulis Tamara dalam keterangan unggahannya di Instagram dikutip Kompas.com, Senin (15/5/2023).

Lalu, Tamara mengunggah portal berita Antara Aceh yang berjudul “Anak Tamara Bleszynski maju jadi caleg DPR RI dari Aceh.”

Dikutip dari Antara, Ketua DPD Demokrat Aceh Muslim membocorkan bahwa Teuku Rassya sebagai bacaleg DPR RI dari dapil Aceh 1 pada Pemilu 2024 yang diusung oleh Partai Demokrat.

Baca juga: Teuku Rassya Sedih Tamara Bleszynski Ditipu Belasan Miliar Rupiah

"Saya bocorkan sedikit, di sana (calon anggota DPR RI Aceh) juga ada milenial tokoh-tokoh milenial dan influencer, seperti dari Dapil 1 Aceh itu ada Teuku Rassya dan Kaka Alfarisi (selebgram Aceh)," ujar Muslim.

Hal tersebut ia ungkap saat mengumumkan bahwa Partai Demokrat kini diisi 55 persen kaum milenial.

Teuku Rassya diketahui memiliki darah Aceh dari ayahnya, Teuku Rafli Pasya.

Teuku Rassya juga cukup dekat dengan Demokrat. Mengingat pamannya merupakan salah satu pimpinan partai tersebut dan menjabat sebagai Sekjen DPP.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Tamara Bleszynski (@tamarableszynskiofficial)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com