Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakarta Concert Week 2023 Akan Hadirkan Ahmad Dhani Project hingga NOAH

Kompas.com - 04/03/2023, 07:52 WIB
Melvina Tionardus,
Rintan Puspita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser musik Jakarta Concert Week 2023 akan digelar pada 10-19 Maret 2023 di Plenary Hall Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta Pusat.

Konser bertajuk Multi Shows of New Experience & New Excitement ini akan menampilkan banyak musisi ternama yang dikemas dalam rangkaian kolaborasi multigenre.

Jakarta Concert Week (JAW) mengusung kolaborasi spektakuler yang konsepnya untuk memenuhi kebutuhan hiburan dan gaya hidup yang sejalan dengan pecinta otomotif di Indonesia.

Jakarta Concert Week merupakan rangkaian dari acara GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023 (GJAW) bersama New Live Entertainment.

Baca juga: Jakarta Concert Week 2023 Siap Digelar, Catat Tanggal dan Cara Beli Tiketnya

Lineup Jakarta Concert Week 2023

Jumat, 10 Maret 2023: Ahmad Dhani Project

Rabu, 15 Maret 2023: The Greatest Hits: Potret, Maliq & D’Essentials

Kamis, 16 Maret 2023: NOAH, Monochrome

Jumat, 17 Maret 2023: SOUND OF 2000 (Samsons x Yovie Nuno x D’Masiv)

Sabtu, 18 Maret 2023: Johnny Stimson

Minggu, 19 Maret 2023: Trio Lestari with Rio Febrian feat Rizky Febian

Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku pelaksana pameran GJAW 2023 mengungkapkan, GJAW x Lifestyle akan menghadirkan perpaduan dan keselarasan industri otomotif dan dunia lifestyle.

Baca juga: Jakarta Concert Week Siap Digelar, Tampilkan NOAH hingga Inul Daratista

Pengunjung akan dapat menikmati konser sembari membeli berbagai produk otomotif terbaru dengan penawaran dan promo khusus.

"Kehadiran pameran otomotif GJAW, bersama dengan Jakarta Concert Week, Jakarta Auto Runway, dan juga Indonesia Authentic Food Festival menjadi daya tarik yang hanya bisa pengunjung dapatkan di pameran GJAW 2023," kata Vista Limbong dalam siaran pers resmi.

Sementara itu, Dino Hamid, founder & creative director New Live Entertainment menegaskan acara ini akan berbeda dengan konser musik lainnya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com