Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Titi DJ Jalani Operasi Anti-aging, Terlihat Muda di Usia 56 Tahun

Kompas.com - 11/02/2023, 08:10 WIB
Baharudin Al Farisi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baru-baru ini, nama penyanyi Titi DJ menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Pelantun "Bahasa Kalbu" itu mendapatkan pujian karena wajahnya terlihat lebih muda di usianya yang hampir 57 tahun.

Berikut rangkuman Kompas.com.

Operasi

Titi DJ blak-blakan mengaku telah menjalani operasi anti-aging di sebuah rumah sakit Korea Selatan pada awal Januari 2023.

Titi DJ mengaku bahagia setelah melihat hasilnya.

Baca juga: Titi DJ Merasa Sulit Tidur Nyenyak Usai Operasi Anti Aging

"Dari umur 50 udah pengin banget melakukan anti-aging surgery, tapi cari informasi ke sana ke sini," kata Titi, seperti dikutip dari YouTube Brownis Trans TV

Tindakan yang diambil

Titi DJ menjalani sejumlah tindakan di rumah sakit, yakni forehead lift, face lift, dan neck lift.

"Juga kantong mata, biasanya aku kantong mata gede banget. Sama fat graft, kayak filler, diisi lemak dari lemak kita sendiri, diambil dari lemak paha dalam," sambungnya.

Sebagai informasi, dikutip dari website Mountsinai, forehead lift adalah tindakan operasi yang dilakukan untuk untuk memperbaiki kendur pada kulit dahi, alis, dan kelopak mata atas.

Baca juga: Terlihat Lebih Muda, Ternyata Titi DJ Lakukan 5 Operasi Ini di Korea Selatan

Sementara face lift atau rhytidectomy adalah prosedur operasi yang dilakukan untuk menciptakan tampilan lebih muda pada wajah. Prosedur ini bisa mengurangi kulit yang kendur.

Neck lift, dikutip dari Mayoclinic, adalah prosedur yang dilakukan untuk menghilangkan kelebihan kulit dan lemak di sekitar garis rahang.

Alasan

Pemilik nama lahir Titi Dwi Jayati ini mengatakan, ia melakukan operasi anti-aging karena ingin terlihat muda.

Baca juga: Ungkap Alasan Operasi Anti Aging, Titi DJ: Ingin Terlihat Muda dan Segar Tanpa Make Up

"Aku to the point aja ya. Jawabannya adalah karena aku ingin kulit muka dan leherku kencang kembali, dengan begitu aku terlihat muda dan segar tanpa bantuan makeup tebal," tulis Titi DJ pada unggahan di Instagram-nya, dikutip Kompas.com, Jumat (10/2/2023).

Titi DJ menegaskan dia melakukan operasi anti-aging tersebut untuk diri sendiri, bukan untuk orang lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com