Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pacar Park Min Young Ditangkap atas Tuduhan Penggelapan Dana

Kompas.com - 02/02/2023, 17:32 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan kekasih artis Park Min YoungKang Jong Hyun, ditangkap.

Sebagaimana diketahui, Kang Jong Hyun juga diketahui sebagai pemilik perusahaan pertukaran kripto, Bithumb.

Media Korea Selatan melaporkan pada, Rabu (1/2/2023), Pengadilan Distrik Selatan Seoul, menginterogasi Kang Jong Hyun yang diduga melakukan penggelapan dana.

Polisi juga menangkap petinggi Bithumb, disebut dengan nama Mr. Jo, yang juga dikenal sebagai ajudan Kang Jong Hyun.

Baca juga: Setelah Dirumorkan Pacaran dengan CEO, Park Min Young Disebut Sudah Putus

Pria lain yang ditangkap adalah seseorang yang mengurusi akuntansi atas perintah Kang Jong Hyun.  Dia dilaporkan mengakui semua tuduhan.

Kang Jong Hyun adalah kakak dari Kang Ji Yeoun, CEO Inbiogen dan Bucket Studio (afiliasi Bithumb). Dia diduga pemilik Bithumb yang sebenarnya.

Kejaksaan menyelidiki Kang Ji Yeoun dengan menyita dan menggeledah afiliasi Bithumb seperti Vident, Inbiogen, dan Bucket Studio, pada Oktober tahun lalu.

Hal tersebut dilakukan untuk mengungkap konspirasi Kang bersaudara yang didiga mencuri uang perusahaan dan memanipulasi harga saham.

Baca juga: Park Min Young Diduga Pacaran dengan Pengusaha Kaya hingga Tanggapan Agensi

Sementara, Kang Jonh Hyun dan Park Min Young dikabarkan berpacaran pada September tahun 2022 lalu.

Namun, dua hari setelah berita pacaran tersebut tersebar, Park Min Young mengumumkan melalui agensinya bahwa mereka telah putus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com