Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unggah Foto Bareng Erina Gudono, Kaesang: Sampai Bertemu Lagi di Meja Akad

Kompas.com - 30/11/2022, 18:40 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, akan menggelar pernikahan dengan Erina Gudono pada 10 Desember 2022.

Kurang dari beberapa hari, sejumlah persiapan pun telah dilakukan Kaesang dan Erina.

Keduanya tak sabar menanti hari di mana mereka dinyatakan sah sebagai suami dan istri.

Baca juga: Kopernya Nyasar Sampai Medan, Kaesang Pangarep: Mungkin Udah Enggak Sejalan

Lewat unggahan Instagram, Erina dan Kaesang terlihat duduk berfoto mengenakan busana khas Jawa, ditemani secangkir kopi dan makanan yang terletak di atas meja.

"Sampai ketemu lagi di meja akad," tulis Kaesang dikutip dari akun @kaesangp, Rabu (30/11/2022).

Erina pun mengunggah ulang unggahan Kaesang itu dan mengungkap harapannya.

Baca juga: Bertemu Erina Gudono, Raffi Ahmad Doakan Pernikahannya dengan Kaesang Pangarep Lancar

"Semoga semua dilancarkan, amin. Sampai jumpa lagi," tulis Erina.

Sebelumnya, Kaesang dan Erina telah mengunjungi makam Pura Mangkunegaran di Karanganyar.

Keduanya terlihat berziarah ke beberapa makam pemimpin Pura Mangkunegaran Surakarta dari KGPAA Mangkunegara I hingga KGPAA Mangkunegara IX.

Baca juga: Respons Kaesang Pangarep Saat Rencana Pernikahan Dibongkar di Acara E-Sport

Selain itu, menjelang pernikahan, jalan menuju rumah Erina di Purwosari, Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman juga telah diaspal.

Rencananya, pernikahan Kaesang-Erina digelar di Royal Ambarukmo, Yogyakarta pada 10 Desember 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com