Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Kesehatan Pak Ogah, Empat Hari Terakhir Alami Demam

Kompas.com - 01/11/2022, 17:11 WIB
Baharudin Al Farisi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengisi suara Pak Ogah dalam serial anak-anak Si Unyil, Abdul Hamid tengah terbaring di salah satu rumah sakit Bekasi karena penyakit stroke-nya.

Istri Abdul Hamid, Yuyun mengabarkan, empat hari terakhir suaminya mengalami demam.

"Sudah 4 hari demam, bicaranya mengigau terus, ibu juga enggak mengerti maksud dan maunya apa," kata Yuyun saat dihubungi wartawan, Selasa (1/11/2022).

Baca juga: Kondisi Terkini Pak Ogah Usai Stroke dan Dilarikan ke Rumah Sakit

Yuyun berujar, Abdul Hamid kini sulit berkomunikasi.

"Bicaranyanya pun sudah sangat sulit dimengerti. Cuma yang masih jelas panggil Ibu dengan panggilan Teteh," ungkap Yuyun.

Kondisi sulit lain juga dialami Abdul Hamid adalah dia hanya bisa berbaring di rumah sakit setelah total 15 hari dirawat akibat stroke.

Baca juga: Kondisi Pak Ogah Setelah Kena Stroke, Sulit Gerakkan Tubuh Sebelah Kanan

"Sudah enggak bisa bangun sendiri, berjalan pun sangat sulit sekarang," ucap Yuyun.

Beberapa waktu lalu Pak Ogah juga masuk rumah sakit lantaran mengalami penyumbatan pembuluh darah pada otaknya yang diderita sejak setahun lalu.

Sampai saat ini total sudah lima kali pria berusia 73 tahun itu dirawat di rumah sakit.

Selain penyumbatan pada otak, Pak Ogah juga memiliki penyakit maag, darah tinggi, dan terdeteksi batu ginjal.

Baca juga: Istri Ungkap Kondisi Terkini Pak Ogah, Makan Disuapi dan Pakai Pempers

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com