Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulu Terkesan Misterius, Putri Ki Joko Bodo Kini Jadikan Rumah Candinya Konten TikTok

Kompas.com - 18/08/2022, 11:26 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Kini dikenal sebagai kreator konten, putri Ki Joko Bodo, Ayda Prasasti Paraningratu atau Sasti, ungkap pernah masuk ke lorong waktu di rumahnya.

Terlepas dari kesan misterius rumah tersebut, Sasti justru sering mengajak follower akun TikTok-nya untuk melihat seperti apa rumah candi yang dibangun ayahnya dengan menghabiskan biaya Rp 25 miliar itu.

Salah satu yang menarik perhatian adalah rumah yang dibangun tahun 1995 itu memiliki lorong waktu yang pernah digunakan oleh Ki Joko Bodo.

"Itu katanya ada tempat semedi bapaknya yang kita enggak pernah boleh ke situ, di mana dia pernah menerobos lorong waktu dan rambutnya nyangkut, kamu sendiri pernah ke situ enggak?" tanya Feni Rose dikutip dari YouTube Trans tv Official.

Baca juga: Kontennya Sering Viral di Media Sosial, Anak Ki Joko Bodo Akui Enggan Warisi Kemampuan Ayahnya

"Pernah, tapi memang itu lorongnya rahasia," jawab Sasti.

Walaupun melarang orang lain untuk memasuki tempat tersebut, Ki Joko Bodo memperbolehkan anaknya untuk masuk.

"Boleh (masuk), kan aku anaknya," ujar Sasti sambil tertawa.

Sasti kemudian memberikan gambaran seperti apa isi lorong rahasia di rumahnya.

Baca juga: Tanpa Wig dan Kostum Merah, Penampilan Pesulap Merah Banjir Pujian

"Ada lorong, sneak peek-nya ya, di situ ada tempat ibadah dari lima agama yang ada di Indonesia," ucap Sasti.

"Terus juga ada makhluk-makhluk lain," imbuhnya.

Meskipun rumah itu sendiri memiliki kesan mistis, tapi Sasti mengaku sudah terbiasa tinggal di rumah tersebut.

Sehingga tidak ada rasa takut. Terlebih di rumah itu juga tinggal ayah dan ibu serta saudara-saudaranya.

"Sebenarnya kalau ngomongin soal takut, ya enggak takut," kata Sasti.

"Karena dari bayi di situ (rumah candi)," sambungnya.

Meskipun ayahnya terkenal sebagai paranormal, Sasti mengaku tak ingin mewarisi kemampuan ayahnya.

"Enggak pengin juga, kalau nurun jangan ke aku, ke anaknya yang lain aja," ucap Sasti sambil tertawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com