Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jailangkung: Sandekala Karya Kimo Stamboel Angkat Dua Mitos di Indonesia

Kompas.com - 15/08/2022, 18:00 WIB
Vincentius Mario,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - JailangkungSandekala, film horor terbaru garapan sutradara Kimo Stamboel, bakal tayang serentak di bioskop Tanah Air pada 22 September 2022.

Hal itu terungkap lewat poster yang juga dirilis bertepatan dengan trailer resmi film tersebut pada Senin (15/8/2022).

Jailangkung: Sandekala berangkat dari dua mitos yang beredar di Indonesia, yakni permainan jailangkung dan sandekala.

Baca juga: Tayang 22 September, Trailer Jailangkung: Sandekala Gambarkan Upaya Kimo Stamboel

Kimo Stamboel mengungkap alasannya mengangkat dua mitos tersebut.

"Ceritanya kami mau menaikkan kembali franchise Jailangkung ini jadi sesuatu yang baru. Ada sebuah cerita mengenai keluarga yang mengalami tragedi. Dari sana baru menjadi cerita yang bagus dan layak ditayangkan," kata Kimo Stamboel dalam konferensi pers di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin (15/8/2022).

Sementara, lanjut Kimo, Sandekala itu sesuatu yang umum atay familiar di Jawa Barat.

Baca juga: Sinopsis Jailangkung Sandekala, Tayang September 2022 di Bioskop

"Itu kami bisa gabungkan karena cukup menarik, hampir setiap orang Indonesia pernah dengar, saat matahari tenggelam, magrib itu jangan keluar. Udah malam. Sebenarnya ada apa. Jadi ini kami bisa gabungkan dalam cerita Jailangkung ini," tuturnya.

Produser Wiki V Olindo menyebut Kimo adalah sosok yang tepat menyutradarai film tersebut.

"Tentunya menarik bisa membawa cerita ini bisa dikemas dengan baik. Kimo terkenal dengan kualitas directing, production setting," tutur Wiki.

Baca juga: Intip Teaser Trailer Film Jailangkung Sandekala

Sebagai informasi, trailer film Jailangkung: Sandekala telah rilis pada hari ini, Senin, di kanal YouTube Cinema 21.

Trailer dua menit film itu memperlihatkan keluarga Adrian (Dwi Sasono) bersama istrinya Sandra (Titi Kamal) dan dua anak mereka Niki (Syifa Hadju) dan Kinan (Muzakki Ramdhan) berhenti di sebuah hutan.

Saat ditemani Niki, Kinan kemudian tiba-tiba menghilang di daerah sekitar danau.

Baca juga: Kimo Stamboel Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Jailangkung 3

Keluarga itu pun terjebak di sebuah perkampungan yang dipenuhi orang-orang mencurigakan.

Hingga akhirnya, Niki menemui boneka Jailangkung dan ketegangan demi ketegangan mulai muncul di sana.

Jailangkung: Sandekala diproduksi Sky Media & CJM ENM dan juga didukung oleh Rapi Films, Legacy Pictures, dan Nimpuna Sinema.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com