Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Tampil Beda, Reza Arap Pakai Seragam SMA untuk Tampil di Tommorowland

Kompas.com - 05/08/2022, 18:15 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penampilan Weird Genius di panggung Tommorowland 2022  menuai perhatian.

Reza Arap dan Gerard Liu tampak mengenakan seragam SMA saat tampil di acara festival EDM terbesar di dunia itu.

"Nah, soal kenapa pakai baju SMA itu adalah ide gue pribadi dan akhirnya anak-anak menyetujui karena kalau bawa wardrobe keren ya DJ lain juga pakai ya," kata Arap saat ditemui di Jakarta Pusat, Jumat (5/8/2022).

Daripada mencari kostum lain yang lebih ribet, seragam SMA akhirnya dipilih karena lebih sederhana dan unik.

Baca juga: Reza Arap Ceritakan Pengalaman Weird Genius Tampil di Tommorowland

Seragam putih-abu juga memberikan warna yang sangat Indonesia.

"Terus itu effort-nya lebih ya kayak harus beli lagi jadi ya gue pikir pakai baju SMA aja itu simple banget, belinya juga di pasar jadi ya seru banget, ikonik Indonesia aja," ucap suami Wendy Walters tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Weird Genius (@weird.genius)

Setelah tampil di atas panggung, beberapa musisi di Tommorowland juga sempat menanyakan soal kostum yang dikenakan oleh Weird Genius.

Dengan bangga, Reza Arap dan Gerard Liu menjelaskan bahwa itu adalah seragam SMA di Indonesia.

"Mereka notice, mereka nanya, ‘is that your school uniform?’ Gue langsung bangga kan," katanya.

Baca juga: Weird Genius Tampil Berseragam SMA di Panggung Tomorrowland 2022

Weird Genius terpaksa harus tampil tanpa Eka Gustiwana di Tommorowland 2022.

Di saat-saat terakhir sebelum keberangkatan, Eka Gustiwana dinyatakan sakit dan disarankan oleh dokter untuk beristirahat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com