Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/08/2022, 10:09 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Variety

KOMPAS.com - Penyanyi sekaligus artis peran Lady Gaga dikonfirmasi akan bermain dalam film Joker 2 atau Joker: Folie a Deux.

Sebelumnya, Gaga sudah dirumorkan akan bermain karena konsep film sekuel Joker mengarah ke musikal.

Warner Bros. mengonfirmasi kehadiran Gaga lewat sebuah mini teaser Joker 2 di akun Instagram-nya.

Baca juga: Penembak Asisten Lady Gaga Bebas dari Penjara karena Kesalahan Administrasi

Mini teaser yang ditampilkan diiringi oleh lagu "Cheek to Cheek" di-cover oleh Lady Gaga bersama Tony Bennett.

Gambar bayangan Joaquin Phoenix dan Lady Gaga kemudian ditampilkan sambil berdansa di lagu tersebut.

Pada bagian akhir, tawa Arthur Fleck mulai terdengar menutup mini teaser tersebut.

Baca juga: Lady Gaga Ditawari Peran Harley Quinn di Joker 2

Lady Gaga dikabarkan akan menghidupkan karakter Harley Quinn dalam film sekuel garapan Todd Phillips ini.

Film pertama Joker sukses menjadi hits besar dengan pendapatan kotor global hingga lebih dari 1 miliar dolar AS atau Rp 14,8 triliun.

Angka tersebut mengantar Joker menjadi film dengan rating dewasa terlaris.

Baca juga: Joker 2 Umumkan Tanggal Penayangan

Tak hanya itu saja, Joker juga meraih 11 nominasi Oscars dan mengantar Joaquin Phoenix meraih Best Actor in a Leading Role.

WB rencananya akan merilis Joker: Folie a Deux di bioskop pada 4 Oktober 2024.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Warner Bros. Pictures (@wbpictures)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Variety
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com