Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Sidang Perdana Kasus Perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya

Kompas.com - 05/07/2022, 10:14 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Dewi Perssik dan Angga Wijaya kompak menghadiri sidang perdana kasus perceraian mereka di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (4/7/2022).

Agenda dalam sidang pertama ini adalah mediasi.

Angga Wijaya tiba lebih dulu didampingi oleh kuasa hukumnya.

Sementara itu Dewi Perssik atau biasa disapa Depe baru tiba setelah memandu acara Pagi-pagi Ambyar.

1. Mediasi gagal

Angga Wijaya mengatakan mediasi yang difasilitasi oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan gagal membuahkan hasil.

Oleh sebab itu, Angga pun akan tetap kepada keputusannya untuk mengajukan permohonan cerai.

Baca juga: Mediasi Cerai Gagal, Dewi Perssik Dipastikan Tak Hadir di Persidangan Selanjutnya

"Hasilnya tadi kita gagal mediasi ya, jadi tetap pada keputusan pertama untuk melanjutkan gugatannya," kata Angga.

Meski demikian, Angga tetap bungkam ketika ditanya soal alasannya ingin bercerai dari Depe.

2. Depe pasrah

Kegagalan mediasi pertama membuat Dewi Perssik pasrah dengan rumah tangganya.

Walaupun menginginkan untuk tetap bertahan, pemilik goyang gergaji ini harus rela menghadapi kegagalan ketiga dalam pernikahannya.

Kini Depe harus menerima dengan lapang dada keinginan Angga untuk bercerai.
"Ya kita baik-baiklah. Kalau pun memang sudah harus sampai di sini bisa menjadi saudara itu akan lebih baik," katanya.

3. Angga bantah masalah finansial

Angga Wijaya membantah perceraiannya dengan Dewi Perssik dikarenakan masalah finansial.

Baca juga: Mediasi Pertama Gagal, Dewi Perssik Pasrah Bercerai dengan Angga Wijaya

Tak hanya itu, Angga juga menegaskan tak ada campur tangan dari pihak keluarganya yang menyebabkan rumah tangganya berakhir.

"Enggak ikut campur sih, lebih ke memberikan doa. Apa yang akan saya ambil semoga yang terbaik. Itu diserahkan kepada kita berdua, lebih ke arahan bukan ikut campur sih," kata Angga.

Keputusan untuk mengakhiri pernikahan ini telah dipikirkan matang-matang oleh Angga Wijaya.

4. Sidang selanjutnya

Sidang perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya akan dilanjutkan pekan depan atau Senin, 11 Juli 2022.

Sandy Arifin selaku kuasa hukum Dewi Perssik menegaskan kliennya tidak akan hadir di persidangan-persidangan selanjutnya.

Baca juga: Angga Wijaya Bantah Masalah Keuangan Jadi Alasan Gugat Cerai Dewi Perssik

Hal itu dikarenakan pihak Angga Wijaya sudah menutup mediasi sehingga tak ada jalan lain kecuali bercerai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kim Ji Won Belajar Berani dan Jujur dari Hong Hae In di Queen of Tears

Kim Ji Won Belajar Berani dan Jujur dari Hong Hae In di Queen of Tears

K-Wave
Review Dua Hati Biru, Film Keluarga yang Hangat dan Menyentuh

Review Dua Hati Biru, Film Keluarga yang Hangat dan Menyentuh

Film
Lokasi Syuting Film Vina: Sebelum 7 Hari Ambil Hampir Seluruh Lokasi Asli Kejadian

Lokasi Syuting Film Vina: Sebelum 7 Hari Ambil Hampir Seluruh Lokasi Asli Kejadian

Film
Rowman Ungkap Alasan Ungu Tak Gantikan Posisi Pasha dan Dukung Keputusan Terjun ke Politik

Rowman Ungkap Alasan Ungu Tak Gantikan Posisi Pasha dan Dukung Keputusan Terjun ke Politik

Musik
Tamara Tyasmara Sebut Mantan Kekasihnya Belum Minta Maaf Atas Kasus Meninggalnya Dante

Tamara Tyasmara Sebut Mantan Kekasihnya Belum Minta Maaf Atas Kasus Meninggalnya Dante

Seleb
Dibintangi Junho 2PM, Netflix Umumkan Drama Korea Terbaru Berjudul Cashero

Dibintangi Junho 2PM, Netflix Umumkan Drama Korea Terbaru Berjudul Cashero

Film
Tiara Rilis Single Kupu-Kupu, Bahas tentang Saling Suka tetapi Malu Mengungkapkan

Tiara Rilis Single Kupu-Kupu, Bahas tentang Saling Suka tetapi Malu Mengungkapkan

Musik
Cerita Rowman, Band Ungu Hampir Bubar Andai Album Ketiga Tak Sukses

Cerita Rowman, Band Ungu Hampir Bubar Andai Album Ketiga Tak Sukses

Musik
Profil Putri Isnari, Juara 2 Ajang D'Academy Musim 4

Profil Putri Isnari, Juara 2 Ajang D'Academy Musim 4

Entertainment
Film-film Joko Anwar yang Tembus Jutaan Penonton

Film-film Joko Anwar yang Tembus Jutaan Penonton

Film
13 Bom di Jakarta Raih 2 Penghargaan di Ho Chi Minh City International Film Festival (HIFF)

13 Bom di Jakarta Raih 2 Penghargaan di Ho Chi Minh City International Film Festival (HIFF)

Film
Tamara Tyasmara Mengaku Dapat Ancaman dan Intimidasi dari Keluarga Mantan Kekasihnya

Tamara Tyasmara Mengaku Dapat Ancaman dan Intimidasi dari Keluarga Mantan Kekasihnya

Seleb
Akun Instagram dan YouTube Sandra Dewi Hilang

Akun Instagram dan YouTube Sandra Dewi Hilang

Seleb
Duka Angger Dimas atas Meninggalnya Sang Ibunda

Duka Angger Dimas atas Meninggalnya Sang Ibunda

Seleb
Kisah Vina Cirebon Diangkat ke Film, Soroti Kasus Bullying hingga Izin Pihak Keluarga

Kisah Vina Cirebon Diangkat ke Film, Soroti Kasus Bullying hingga Izin Pihak Keluarga

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com