Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raisa Tak Sangka Ribuan Orang Tonton Pertandingan Bulu Tangkisnya

Kompas.com - 29/06/2022, 18:46 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Disaksikan ribuan penonton di atas panggung mungkin sudah jadi hal biasa bagi penyanyi Raisa Andriana.

Namun tampil di hadapan ribuan penonton yang menyaksikannya bermain bulu tangkis adalah hal baru bagi Raisa.

Pelantun lagu "Usai di Sini" ini kaget karena pertandingan yang semula hanya main-main berubah menjadi serius.

Diberitakan sebelumnya, Raisa akan berpasangan dengan Anya Geraldine melawan Hesti Purwadinata dan Erika Carlina.

Baca juga: Raisa Disebut Langsung Terima Tawaran Tanding Badminton Lawan Hesti Purwadinata

"Terus ternyata baru hari ini tiba-tiba dikabarin akan seserius itu, ada penontonnya," kata Raisa seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube VINDES, Rabu (29/6/2022).

Raisa dan Anya pun sudah mulai berlatih bersama jelang pertandingan.

Di sela-sela latihannya, Raisa mengatakan sudah menyiapkan fisik dan mental sebelum turun ke lapangan.

"Hari ini kami memang latihan mental dan fisik aja tapi setelah ini off camera kita baru bakalan ke mentalist," kata istri Hamish Daud itu.

Baca juga: Raisa Andriana vs Hesti Purwadinata Jadi Partai Pembuka Tepok Bulu Vindes

Pasangan ganda putri Raisa/Anya akan melawan Hesti/Erika dalam pertandingan pembuka Tepok Bulu Vindes Sports.

Acara ini akan diselenggarakan pada 3 Juli 2022 di Mahaka Square, Kelapa Gading.

Acara ini juga akan ditayangkan secara langsung di kanal YouTube VINDES.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com