Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] Rima Melati Meninggal Dunia | Putri Denada Selesaikan Kemoterapi

Kompas.com - 24/06/2022, 06:51 WIB
Kistyarini

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar duka datang dari perfilman Indonesia.

Aktris senior Rima Melati meninggal dunia pada Kamis (23/6/2022).

Beberapa berita lain dari HYPE Kompas.com adalah putri Denada, Aisha telah menyelesaikan kemoterapi, kondisi terkini Sarwendah pascaoperasi, dan pengakuan mengejutkan Billie Eilish.

Berikut ini rangkuman berita-berita populer.

1. Rima Melati tutup usia

Industri hiburan Tanah Air kehilangan salah satu aktris terbaiknya.

Aktris senior Rima Melati meninggal dunia pada Kamis (23/6/2022).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh menantu Rima Melati, Marisa Tumbuan, melalui unggahan Instagram Story-nya.

"Telah berpulang dengan tenang ke pangkuan Tuhan Yang Maha Esa, Ibu RIMA MELATI, ibunda/mertua terkasih dari Aditya Bimasakti dan Marisa Tumbuan," tulis Marisa, seperti dikutip Kompas.com, Kamis (23/6/2022).

Selengkapnya baca di sini.

2. Putri Denada telah selesaikan kemoterapi

Penyanyi DenadaYouTube DENADA OFFICIAL Penyanyi Denada
Penyanyi Denada bersyukur putrinya, Aisha, telah menyelesaikan program kemoterapi untuk leukemia yang diidapnya.

"Waktu dikemoterapi terakhirnya Aisha, saya sampai tanya sama dokter, 'ini betulan, Dok? Saya nangis dipeluk sama dokternya'. Karena saya lihat sendiri anak saya melewati masa hampir tiga tahun itu menjalani kemoterapi," ucap Denada kepada Kompas.com, Rabu (22/6/2022).

Meski Aisha sudah menyelesaikan kemoterapi, Denada mengatakan, buah hatinya itu masih dalam pengawasan dokter tentang reaksi tubuh Aisha ketika sudah tidak lagi kemoterapi.

Selengkapnya baca di sini.

3. Kata Sarwendah soal kondisi kesehatannya

Istri Ruben Onsu, SarwendahYouTube The Onsu Family Istri Ruben Onsu, Sarwendah
Beberapa waktu lalu pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah dirawat di rumah sakit.

"Yang kemarin operasi kista itu lancar. Yang (penyakit) di batang otak itu doain aja semoga cepat sehat, karena masih butuh waktu panjang, perjalanannya," kata Sarwendah dikutip dari kanal YouTube MOP Channel, Rabu (22/6/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com