Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Miing Bagito Dapat Dorongan dari Indro Warkop untuk Operasi Bypass Jantung

Kompas.com - 27/05/2022, 19:14 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak senior Miing Bagito mendapat dorongan dan motivasi dari Indro Warkop untuk menjalani operasi bypass jantung.

Sebelumnya, Miing mengalami serangan jantung sehingga harus melakukan operasi.

Setelah berkonsultasi dengan dokter, Miing pun menghubungi Indro Warkop via telepon.

Pentolan grup lawak Warkop DKI itu ternyata sudah menjalani hal sama sehingga merekomendasikan Miing dioperasi bypass.

Baca juga: Miing Bagito Pamit dan Minta Maaf ke Keluarga Besar Sebelum Operasi Jantung

"Saya dengan Mas Indro tuh sama, saya enggak punya kantong empedu, Indro juga sama. Indro bypass, saya juga bypass," kata Miing dalam konferensi pers di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (27/5/2022).

Dalam percakapan di telepon itu, Indro Warkop benar-benar merekomendasikan Miing mengambil tindakan bypass.

"Di telepon dia bilang sederhana, "lo mau by pass? Enggak di-ring kan? Lo ambil, itu terbaik, cepat lo ambil. Jangan nolak, jangan gak mau!'" kata Miing menirukan percakapannya di telepon.

Baca juga: Miing Bagito Ceritakan Kronologi Alami Serangan jantung

Miing bersyukur proses operasi berjalan lancar tanpa kendala apapun.

Miing Bagito akhirnya bisa sembuh dan kembali bertemu dengan keluarganya.

Miing Bagito sendiri memiliki kedekatan personal dengan grup lawak Wakrop DKI.

Sebelum berkarya bersama Bagito, Miing merupakan asisten hingga penulis naskah komedi Warkop DKI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com