Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Aeon Flux, Kisah Virus Patogen Mematikan

Kompas.com - 20/04/2022, 16:02 WIB
Wahyu Lelyanawati,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aeon Flux merupakan film fiksi ilmiah asal Amerika yang rilis pada 2005 lalu.

Film ini diangkat dari serial televisi berjudul sama karya animator Peter Chung.

Charlize, Marton Csokas, dan Jonny Lee Miller menjadi sejumlah aktor yang berperan dalam film Aeon Flux.

Baca juga: Sinopsis See You Tomorrow, Drama China Terbaru Dibintangi Bunny Zhang

Aeon Flux bercerita tentang adanya virus patogen yang sangat mematikan pada tahun 2011.

Virus tersebut berhasil membunuh hampir seluruh penduduk di bumi.

Cerita berlanjut pada tahun 2415, sekitar 404 tahun setelah penyebaran virus terjadi.

Orang-orang yang berhasil terhindar dari virus tersebut kini hidup di Bregna.

Baca juga: Sinopsis Artificial City, Dibintangi Soo Ae

Bregna adalah suatu tempat yang sangat futuristik dan dipimpin oleh ilmuwan.

Walau Bregna merupakan tempat yang indah, para penduduknya sangat menderita. Banyak di antara mereka yang hilang dan mengalami mimpi buruk.

Salah satu penduduk Bregna adalah Aeon Flux yang merupakan anggota Monicans, sebuah organisasi bawah tanah yang menentang pemerintahan.

Baca juga: Sinopsis Jersey (2022), Perjuangan Mantan Pemain Kriket

Suatu hari, Aeon ditugaskan untuk menghancurkan stasiun milik pemerintah.

Aeon justru mendapati adiknya terbunuh lantaran dituduh sebagai bagian dari Monicans.

Ia juga mengetahui fakta baru yang membuatnya sangat marah. Apakah fakta tersebut?

Saksikan kisah selengkapnya dalam film Aeon Flux yang kini tayang di CATCHPLAY+.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com