Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilarang Orangtua Main Musik Metal, VOB Pernah Diminta Ikuti Jejak Lesti Kejora Bawakan Dangdut

Kompas.com - 19/03/2022, 19:29 WIB
Cynthia Lova,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Personel grup musik metal Voice of Baceprot (VoB) pernah dilarang orangtuanya untuk memainkan musik metal.

Hal tersebut diungkap vokalis VoB, Firdda Marsya Kurnia bersama Widi Rahmawati dan Euis Siti di Live TikTok bersama Kompas.com.

"Sebenarnya orangtua bukan ke main metalnya, tapi main band-nya itu sendiri juga mereka sudah enggak ngizinin. Karena ya mungkin pertama, kita mengertinya belum lumrah aja, di kampung kan belum ada," kata Marsya saat berbincang dengan Kompas.com, Jumat (18/3/2022).

Setelah sempat melarang bermain band, orangtua mereka kemudian meminta agar VOB tak lagi memaikan musik metal.

Baca juga: VOB Jual NFT untuk Bantu Penyintas Kekerasan Seksual

Kata Marsya, menurut orangtua mereka masing-masing, VOB lebih cocok main musik dangdut.

"Baru dari situ (larangan bermain band) mungkin ke genre, ketika mereka dengerin musiknya juga enggak ngerti. Jadi mereka karena kedengarannya keras, teriak-teriak beat-nya kencang jadi mikirnya 'wah ini pasti ngajak keburukan, padahal kita enggak ada ngajak keburukan'," kata Marsya.

Bahkan, mereka juga sempat diminta untuk mengikuti jejak pedangdut Lesti Kejora yang telah sukses menjalani karier.

"Dulu tuh kayak disuruh pindah genre, 'Yaudah lah pindah dangdut aja, tuh lihat tuh Lesti tuh, cepat kayanya'," kata Marsya ditambah Widi sambil berkelakar.

Baca juga: VOB Akui Sempat Diminta Netizen Berhenti Bermusik

Marsya bersama Widi dan Siti pun memahami permintaan dari orangtua mereka.

Karena, menurut Marsya, musik yang akrab didengar orangtuanya adalah dangdut.

"Jadi orangtua kan tahunya kayak dangdut, walaupun liriknya sedih masih bisa dijogetin. Kami berkali-kali juga diminta pindah genre sama orangtua," ucap Marsya.

Permintaan agar mereka pindah genre dan memainkan musik dangdut lambat laun berubah.

Orang tua dari ketiganya pun mengizinkan Marsya, Widi, dan Siti bermain musik metal setelah melihat karier anaknya yang kini telah sukses di dalam negeri dan luar negeri.

Baca juga: VOB Akui Pernah Alami Kekerasan Seksual

"Lambat laun sudah terima, sebenarnya kita sekarang sudah bisa bantu perekonomian keluarga karena mulai menghasilkan lah walaupun nggak besar. Tapi seenggaknya bisa ngebantu orangtua yang di kampung," tutur Marsya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com