Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Sinema Australia Indonesia 2022 Digelar Lagi, Hadirkan 7 Film Online Gratis

Kompas.com - 10/02/2022, 17:35 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Festival Sinema Australia Indonesia (FSAI) kembali hadir di tahun 2022 untuk yang ketujuh kali sejak pertama diselenggarakan.

Dari tanggal 19 hingga 27 Februari 2022, penonton Indonesia mendapatkan akses eksklusif ke beragam pilihan film Australia dan Indonesia yang tersedia melalui streaming online, secara gratis.

Ada lima film karya sineas Australia di antaranya pemutaran perdana film Jasper Jones di Indonesia yang sekaligus membuka FSAI 2022.

Baca juga: Ada Apa dengan Cinta? Wakili Film Indonesia di Festival Sinema Australia Indonesia

Jasper Jones, sebuah drama kehidupan remaja tahun 1960-an di Australia Barat, yang dibintangi oleh Toni Collette dan Hugo Weaving.

Lalu, River, film dokumenter tentang hubungan istimewa antara manusia dengan alam, yang disertai dengan musik indah hasil kerja sama apik antara Australian Chamber Orchestra dan seniman penduduk Asli Australia, William Barton.

Serta dua film yang diproduseri sineas Indonesia alumni Australia, yakni Mira Lesmana dengan film pendek Kado dan Kamila Andini dengan Mountain Song yang menampilkan pemandangan pegunungan Pipikoro, Sulawesi Selatan.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Uno membuka FSAI 2022 dengan menyatakan, ia percaya bahwa penyelenggaraan tahun ini akan dapat membantu kebangkitan industri perfilman dari pandemi global dan menjadi perayaan kreatifitas kedua negara.

Baca juga: Kemendikbud Ristek Dorong 10 Finalis Kompro 2021 ke Festival Film Dunia

"Kesuksesan festival hari ini akan membantu para ahli untuk mendukung generasi penerus pembuat film dan aktor dari kedua negara," kata Sandiaga Uno dalam konferensi pers virtual, Kamis (10/2/2022).

Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams, dalam kata sambutannya menyebut industri perfilman adalah salah satu sektor yang terdampak pandemi Covid-19.

"Melalui festival ini, kami berharap dapat turut berkontribusi dalam memberikan platform bagi sineas-sineas muda Indonesia dan Australia untuk terus berkreasi, berkolaborasi dan membangkitkan industri perfilman di kedua negara," ujar Penny Williams.

Bagi mereka yang mendambakan karier di bidang perfilman, Sahabat FSAI 2022 dan alumni Australia Marissa Anita akan memandu serangkaian sesi tanya jawab secara langsung dan interaktif.

Serta ada masterclass film dengan sejumlah pakar industri film terkemuka Australia dan Indonesia meliputi animasi, penulisan skenario, produksi film dan masih banyak lagi.

Tiket pemutaran film dan acara gratis dan tersedia di www.fsai2022.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com