Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Pemeran Utama Bercerita soal Syuting Merindu Cahaya de Amstel

Kompas.com - 26/01/2022, 10:33 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyusul popularitas film Merindu Cahaya de Amstel, tiga pemeran utamanya berbagi cerita soal syuting mereka.

Terlebih film yang disutradarai Hadrah Daeng Ratu itu sempat syuting di Belanda.

Berikut cerita dari Amanda Rawles, Bryan Domani, dan Rachel Amanda.

Amanda Rawles

Pulang ke Indonesia, Amanda Rawles sebagai pemeran Khadija rindu pada lima hal yang ada di Belanda.

Yang pertama adalah udara segar di Negeri Kincir Angin.

Baca juga: 5 Hal yang Dirindukan Bryan Domani dari Indonesia Saat Syuting Merindu Cahaya de Amstel

"Walaupun sedikit nyebelin anginnya tapi menyenangkan. Segar," kata Amanda Rawles dikutip dari akun Instagram @cinema.21, Selasa (25/1/2022).

Menurut Amanda Rawles, meski syuting, mereka memiliki banyak waktu luang saat itu sehingga itu juga menjadi hal yang dirindukan.

Ketiga adalah lokasi syutingnya.

Keempat, warga di sana yang ramah pula.

"Orang-orangnya ramah-ramah banget," ujar dia.

Terakhir, aktris blasteran Australia itu rindu mengunjungi museum di Belanda.

Bryan Domani

Adapun ketika syuting di Belanda, aktor Bryan Domani juga rindu sejumlah kebiasaannya di Indonesia.

Baca juga: 5 Hal yang Dirindukan Amanda Rawles Syuting Film Merindu Cahaya de Amstel di Belanda

Terutama baginya makanan Indonesia.

"Walaupun di Belanda memang banyak makanan Indonesia, tapi bumbunya Indonesia tuh beda. Beda, enggak ada yang bisa kalahkan makanan Indonesia. Wow," kata Bryan Domani, dikutip dari akun Instagram @cinema.21.

Pemeran Nico itu juga kangen keluarga dan teman-temannya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com