Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Golden Globe, Pemeran Kakek di Squid Game Kalahkan 3 Aktor Asal Amerika

Kompas.com - 10/01/2022, 10:43 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor senior asal Korea Selatan, O Yeong Su berhasil meraih penghargaan Golden Globe Awards 2022.

Pemeran kakek dalam drama populer Squid Game itu membawa pulang penghargaan kategori Best Supporting Actor untuk tayangan televisi.

O Yeong Su merupakan aktor satu-satunya nominasi dalam kategori tersebut yang berasal dari luar Amerika.

Empat nominasi aktor yang dikalahkan oleh O Yeong Su adalah Billy Crudup The Morning Show, Kieran Culkin Succession, Mark Duplass The Morning Show, dan Brett Goldstein Ted Lasso.

"Mari kita dengarkan O Yeong Su dan #GoldenGlobe-nya untuk Aktor Pendukung Terbaik - Televisi," tulis Twitter Golden Globes 2022 @goldenglobes, dikutip Kompas.com, Senin (10/1/2022).

Baca juga: Lee Jung Jae Bocorkan soal Squid Game Season 2, Katanya...

Sementara itu, aktor Lee Jung Jae gagal meraih penghargaan Best Actor setelah berhasil dimenangkan aktor Jeremy Strong.

Adapun, O Young Su memerankan kakek Oh Il Nam yang menjadi peserta nomor 001 di drama Squid Game.

Oh Il Nam sukses menarik perhatian penonton dan mengejutkan penggemar di akhir episode.

Mulanya, Oh Il Nam mengaku ingin mengikuti permainan tersebut karena ingin bersenang-senang di akhir waktu hidupnya.

Namun, selama permainan, kakek ini memperlihatkan hal yang tidak biasa.

Baca juga: Usia 77 Tahun, Bintang Squid Game O Yeong Su Bawa Pulang Piala Golden Globe

Sebagaimana diketahui, penyeleggaraan Golden Globe Awards 2022 berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Malam penghargaan bagi insan film dan televisi ini digelar tanpa selebritas, bahkan tidak ditayangkan secara langsung.

Hollywood Foreign Press Association (HFPA) tidak berhasil mendapatkan pesohor untuk membacakan nominasi dan pemenang di acara yang biasanya glamor tersebut.

Nama para pemenang Golden Globe Awards 2022 diumumkan melalui akun Instagram dan Twitter resmi Golden Globe.

Baca juga: 12 Rekomendasi Drama Korea 2021 Terbaik, Ada My Name hingga Squid Game

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com