Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tutup Lelang Buku yang Jadi Rebutan Crazy Rich, Tom Liwafa: Ditransfer Genap Rp 400 Juta

Kompas.com - 02/12/2021, 17:16 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Pengusaha asal Surabaya, Tom Liwafa menutup lelang buku Personal Branding Bisa Mengubah Takdir dan telah resmi menyalurkan uang hasil lelang untuk Gala Sky.

Lelang buku yang sempat jadi rebutan banyak crazy rich itu akhirnya terjual pada Bayue Walker di harga Rp 398.888.888.

Bayue Walker yang dikenal sebagai crazy rich Tulungagung merupakan CEO sekaligus founder dari Indonesia Esport Organization bmw_spy.

Baca juga: Profil Tom Liwafa, Pengusaha yang Jamin Masa Depan Gala Sky

Hanya saja Tom membulatkan nominal tersebut menjadi Rp 400 juta sebelum dikirim ke rekening yayasan untuk Gala.

"Hasil lelang buku kemarin sudah saya serahkan kepada @h_faisal__69," tulis Tom di akun Instagram @tomliwafa.

"Di transfer genap Rp 400.000.000 oleh mas @bayuewalker88 langsung ke rekening YAYASAN," imbuhnya.

Tidak hanya untuk Gala, Tom juga mengatakan hasil keseluruhan dari penjualan buku berikutnya akan disumbangkan ke panti asuhan.

"Semoga berkah untuk semua , di lancarkan rejeki buat semua," tulis Tom.

Baca juga: Tom Liwafa: Saya Pamit Undur Diri dari Segala Perkembangan Gala

"Untuk hasil penjualan buku selanjutnya semua keuntungan akan di bagikan ke panti asuhan sesuai dengan postingan yang saya bagikan sebelum ini," jelasnya dalam unggahan tersebut.

Diberitakan sebelumnya, Tom membuka lelang buku miliknya pada Senin (29/11/2021).

Tom mengatakan hasil seluruh hasil lelang akan diberikan pada Gala Sky, putra mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.

"Assalamualaikum, jadi ini saya ada buku Personal Branding Bisa Mengubah Takdir, ini adalah buku yang dirilis oleh Elex Media Komputindo atau Gramedia," kata Tom.

Tak hanya melelang buku, Tom juga menawarkan mentoring pada orang yang berhasil menjadi pemenang lelang tersebut.

Pemenang bisa menikmati bedah buku, mendapatkan inner circle, dan tanda tangan Tom.

"Siapapun pemenangnya, nanti 100 persen nanti akan diserahkan langsung kepada Gala," kata Tom di Instagram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by tomliwafa (@tomliwafa)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com