Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Banyak Haters, Naura Ayu Sempat Trauma dan Salahkan Diri Sendiri

Kompas.com - 28/11/2021, 13:44 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Komentar negatif dan hate speech seolah menjadi hal lumrah bagi penyanyi Naura Ayu.

Bagi Naura, komentar pedas semacam itu telah dirasakannya sejak terjun sebagai penyanyi di usia 9 tahun.

Awalnya, Naura Ayu memilih tak acuh atas komentar negatif tersebut.

“Sebenarnya tahun lalu sama 2019 itu lost point aku. Banyak hal dan harapanku hilang," kata Naura Ayu, dikutip dari kanal YouTube TS Media, Minggu (28/11/2021).

"Dulu aku tipe yang bodo amat. Dulu ada haters, ada akun tersebut, tapi aku orang yang cuek. Mungkin aku belum merasakan itu sesuatu yang bisa berdampak ke aku. Karena yang aku pikirkan cuma main dan kerja,” ujarnya lagi.

Baca juga: Naura Ayu Cerita Alami Bully sejak Usia 9 Tahun hingga Caranya Bertahan

Kini, sudah banyak jenis komentar negatif dan bully yang telah Naura dapatkan.

Bahkan, Naura Ayu mengaku, ia sempat trauma dan menyalahkan dirinya sendiri setelah dirinya yang semakin dewasa menyadari adanya komentar negatif tersebut.

“Terus, pas aku bertumbuh, apa yang sudah terjadi? Aku jadi bingung dan aku merasa diriku ini buruk. Aku enggak suka dikasihani, mau perhatian boleh. Tapi, waktu itu gengsi itu turun dan aku jadi kasihan dengan diriku sendiri,” ujar Naura.

“Itu bukan sekadar cyber bullying. Itu lebih dari itu. Aku mengalami banyak, tapi aku merasa sekarang kayak biasa aja soal bully,” tuturnya lagi.

Baca juga: Naura Ayu Akui Telah Terbiasa Hadapi Hate Speech Sejak Kecil

Penyanyi berusia 16 tahun itu juga mengatakan, ia sempat menonton video masa kecilnya dan sering menangis.

“Aku sering menonton video masa kecilku dan aku menangis,” tutur Naura Ayu.

Namun, tahun 2019 dan 2020 memberikan waktu Naura untuk banyak merenung dan healing.

Putri dari Nola Be3 ini akhirnya sampai pada kesimpulan, bahwa semua persoalan soal hate speech dapat dipulihkan dengan menenangkan diri sendiri.

“Aku pikir mungkin aku enggak bisa kontrol mereka. Yang aku lakukan hanya menenangkan diri. Aku belajar banyak dari hal itu,” kata Naura Ayu.

Baca juga: Naura Ayu Pilih Mengalah sebagai Jalan Terbaik Selesaikan Masalah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com