Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berjam-jam Terjebak di Kereta gegara Gempa, Jerome Polin Pilih Belajar Matematika

Kompas.com - 08/10/2021, 08:04 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - YouTuber Jerome Polin lagi-lagi merasakan gempa di Jepang.

Berbeda dengan pengalaman gempa sebelumnya, kali ini Jerome merasakan guncangan ketika menaiki kereta bawah tanah.

Diakui Jerome, guncangan yang ia rasakan cukup besar.

Baca juga: Jerome Polin Pasang Billboard untuk Ucapkan Rindu dan Terima Kasih ke Orangtuanya

Ponselnya sampai mengeluarkan alarm gempa.

"Tadi barusan ada gempa gede banget. Sampai HP ku tuh bunyi, ada alarmnya gitu, alarm gempa," kata Jerome dikutip Kompas.com dari Instagram Story @jeromepolin, Jumat (8/10/2021).

Akibat gempa yang terjadi, kereta yang ditumpangi Jerome pun terpaksa berhenti.

Baca juga: Impian Terwujud, Jerome Polin Dirikan Perusahaan Sendiri

"Aku di kereta, keretanya jadi berhenti," kata dia.

Terpantau berjam-jam Jerome masih terjebak di dalam kereta, selama transportasi umum itu tak bisa beroperasi, santer terdengar suara sirine.

Lama-lama bosan menunggu kepastian kereta kembali melaju, Jerome memilih menghabiskan waktu dengan belajar matematika.

Baca juga: Saipul Jamil Disambut Meriah Usai Bebas, Jerome Polin: Kok Bisa

"Gak jalan-jalan woe ni kereta wkwkw. Belajar matematika aja kali ya," tulis dia.

Terlihat di Instagram Story, Jerome membuka laptop dan mulai mempelajari materi perkuliahannya.

"Mari kita belajar," ujar Jerome.

Baca juga: Cara Tak Biasa Jerome Polin Saat Bagi-bagi Hadiah, Pakai Soal Matematika

Walau telah menghabiskan waktu dengan belajar, kereta yang dinaiki Jerome tampak masih tidak bergerak.

Mahasiswa Waseda University itu ketar-ketir lantaran dirinya ingin buang air kecil.

"Aku kebelet pipis gimana ini kereta ga jalan-jalan, ga ada toilet di kereta," tulis dia.

Baca juga: Kata Jerome Polin soal Konten Settingan, Pembodohan Penonton dan Tak Berkah

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com