Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Menyentuh BoA untuk Mendiang Sang Kakak

Kompas.com - 08/09/2021, 21:32 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

Sumber Kstarlive

KOMPAS.com - Penyanyi asal Korea Selatan, BoA menulis pesan perpisahan yang menyayat hati untuk kakak tertuanya.

Diketahui kakak BoA, Kwon Soon Wook, tutup usia pada 5 September 2021.

Kwon Soon Wook meninggal dunia di usia 39 tahun, setelah berjuang melawan penyakit kanker peritoneal.

Lewat unggahan di akun Instagram miliknya, BoA mengucapkan terima kasih pada sang kakak.

Oppa Soon Wook adalah kaka tertuaku dan juga sahabat terbaikku. Terima kasih telah menjadi kakakku,” tulis BoA, dikutip dari KstarLive, Rabu (8/9/2021).

Kemudian, BoA mengungkapkan percakapan terakhirnya dengan sang kakak.

Baca juga: Kakak BoA, Kwon Sun Wook, Meninggal Dunia

“Percakapan terakhir kita, ‘I love you’. Terima kasih sudah meninggalkan kata-kata yang hangat. Tunggu aku di tempat, di mana kamu bisa melakukan apapun dan tidak merasakan sakit lagi,” tulis BoA.

“Lupakan semua kejadian berat dan sekarang tolong lindungi saya dan keluarga dari sana. Saya mencintaimu Direktur Kwon yang selalu keren dan cantik di mataku,” tulis BoA lagi.

Bersama tulisan tersebut, BoA mengunggah potongan video saat sang kakak menggarap video musiknya.

Tak hanya itu, BoA juga mengunggah foto dari sang kakak saat syuting video klip berlangsung.

Berikut link unggahan BoA, https://www.instagram.com/p/CTgrODvFXuH/?utm_source=ig_web_copy_link.

Baca juga: Rayakan 20 Tahun Debut, BoA Tulis Pesan Manis untuk Penggemar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com