Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sisipkan Adegan Tragedi Aktual, Tim Produksi The Penthouse 3 Minta Maaf

Kompas.com - 04/09/2021, 20:18 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Tim produksi drama The Penthouse 3 meminta maaf atas beberapa adegan kontroversial di episode 13.

Drama itu menggunakan cuplikan gambar dari beberapa tragedi aktual untuk menggambarkan Joo Dan Tae (diperankan Uhm Ki Joon) menanam bom untuk Hera Palace.

Dilansir Soompi, cuplikan yang dimasukkan di drama itu adalah peristiwa gedung ambruk di Gwangju pada 2021 dan gempa bumi di Pohang pada 2017.

Baca juga: 5 Pertemanan Musiman dalam The Penthouse 3

Dalam pernyataan resmi pada Sabtu (4/9/2021), tim produksi mengaku telah menggunakan cuplikan peristiwa di Pohang dan Gwangju pada episode yang ditayangkan pada 3 September.

"Kami memohon maaf sedalam-dalamnya kepada keluarga korban gedung ambruk di Gwangju dan gempa bumi Pohang serta para penonton," kata tim The Penthouse 3.

Tim produksi memastikan akan menghapus adegan-adegan tersebut untuk penayangan ulang dan layanan VOD.

Baca juga: Diperpanjang, The Penthouse 3 Bakal Tayang Sampai 14 Episode

"Selain itu, kami akan melakukan yang terbaik untuk mencegah kejadian serupa terulang," kata tim produksi.

Mereka akan membuat penyelidikan internal untuk mencari tahu asal-usul pencomotan gambar tragedi tersebut.

"Sekali lagi, kami meminta maaf kepada siapapun yang terluka dan kecewa atas kejadian ini," ujar tim The Penthouse 3.

Baca juga: SBS Mendadak Rilis Potongan Adegan Logan Lee di The Penthouse 3, Hidup Lagi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com