Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angel Lelga Sebut Vicky Prasetyo Telah Rusak Nama Baiknya

Kompas.com - 27/08/2021, 18:24 WIB
Vincentius Mario,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kasus Vicky Prasetyo soal pencemaran nama baik Angel Lelga sudah mencapai pada sidang vonis.

Dari kasus tersebut, Angel Lelga merasa Vicky telah merusak nama baiknya.

Angel Lelga menyadari, kini ia sulit menghapus cap buruk imbas dari aksi penggerebekan yang dilakukan mantan suaminya kala itu.

“Saya enggak pikirkan (hukuman bagi Vicky). Walau mereka berhasil membuat opini dan merusak nama saya, tapi kembali lagi, Allah itu ada. Kami sudah paham siapa mereka. Orang yang sudah kerja sama mereka ya pasti tahu," ujar Angel Lelga saat ditemui wartawan di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (26/8/2021).

Baca juga: Angel Lelga Petik Pelajaran Berharga dari Kasusnya dengan Vicky Prasetyo

Angel Lelga akan menyerahkan kasus ini ke tangan Majelis Hakim.

"Yang penting barang bukti sudah saya serahkan dan omongan saya sudah dicatat," tutur Angel Lelga.

"Tinggal Hakim menilai, siapa yang bohong dan siapa yang benar. Walaupun mereka sekuat tenaga membentuk opini, ada drama ini itu, ya itu hak mereka," lanjutnya.

Secara pribadi, wanita berusia 36 tahun itu pun telah memaafkan kesalahan Vicky Prasetyo.

Baca juga: Angel Lelga: Penjara Belum Ada Apa-apanya buat Vicky Prasetyo

"Kalau saya sudah memaafkan dan tidak mau jadi pedendam. Ini sudah masuk ranah hukum. Saya rasa ini sudah masuk kepada pembelajaran hidup saya," lanjutnya.

Sebagai informasi, pembacaan vonis Vicky Prasetyo ditunda Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (26/8/2021).

Sidang tersebut bakal digelar kembali pada Kamis (2/9/2021).

Angel Lelga diketahui melaporkan Vicky Prasetyo atas tuduhan pencemaran nama baik.

Baca juga: Blak-blakan Angel Lelga Terkait Pernikahan dan Kasusnya dengan Vicky Prasetyo

Vicky dilaporkan lantaran menuduh Angel Lelga berzina dengan lelaki lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com