Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasya Marcella Diajari Cara Pegang Senjata Api oleh Mike Lucock

Kompas.com - 24/08/2021, 17:14 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nasya Marcella merasa sangat beruntung karena memiliki rekan kerja yang multitalenta seperti Mike Lucock.

Dalam penggarapan serial Sianida, Nasya bahkan diajari cara memegang senjata api oleh Mike.

Dalam serial itu Nasya berperan sebagai seorang polisi bernama Dita.

"Aku di situ harus belajar memegang senjata karena sebelumnya engagk pernah dapat peran seperti ini. Jadi, itu tantangan banget buat aku ya," kata Nasya dalam konferensi pers virtual Sianida, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Rio Dewanto Puji Isu yang Diangkat di Serial Sianida

Untungnya, Mike Lucock juga tak pelit untuk berbagi ilmu dengan sesama rekannya.

Dengan penuh kesabaran, Mike mengajarkan cara memegang senjata api yang benar agar terlihat sempurna di layar.

"Kita memang sering ngomongin scene dan situasinya di lokasi syuting, kebetulan waktu itu Nasya never holds a gun. It's not her fault anyway. Jadi, ya akhirnya saya ajarin cara megang senjata," ujar Mike pada kesempatan yang sama.

Baca juga: Aghniny Haque Sempat Ragu Terima Tawaran Bintangi Serial Sianida, Ini Alasannya

Sianida merupakan sebuah serial crime thriller yang mengangkat isu kejahatan dengan motif racun sianida.

Serial yang dibintangi juga oleh Aghniny Haque, Jihane Almira, Rio Dewanto, Samuel Rizal, dan Anastasia Herzigova ini mulai tayang di WeTV Rabu, 24 Agustus 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com