Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/07/2021, 18:11 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Kabar duka datang dari keluarga besar artis peran Amanda Manopo.

Sang ibunda yang bernama Henny Manopo meninggal dunia pada Minggu (25/7/2021).

Kabar meninggalnya Henny Manopo dibenarkan oleh manajer Amanda Manopo, Ricco.

Baca juga: Doa Amanda Manopo untuk Ibunda yang Berjuang Melawan Covid-19

“Sudah meninggal (ibunda Amanda Manopo), sekarang kita lagi urusi,” kata Ricco kepada Kompas.com via telepon, Minggu.

Selebihnya Ricco belum dapat memberikan keterangan detail ihwal meninggalnya Henny Manopo.

Sebelumnya Henny Manopo sempat dirawat di rumah sakit lantaran terinfeksi Covid-19.

Baca juga: Positif Covid-19, Ibunda Amanda Manopo Punya Komorbid Diabetes

Mendiang Henny Manopo dibawa ke rumah sakit setelah kondisi kesehatannya menurun akibat memiliki komorbid diabetes.

Henny Manopo saat itu tak langsung mendapatkan perawatan di ruang ICU karena penuh.

 

Saat akhirnya mendapat ruang ICU, Ricco mengungkapkan kondisi Henny Manopo sempat membaik.

Namun, kondisinya kembali menurun hingga mengembuskan napas terakhir.

Baca juga: Kronologi Meninggalnya Ibunda Amanda Manopo, Sempat Dilarikan ke ICU

Sebelumnya, Amanda Manopo terus meminta doa untuk kesembuhan sang ibunda.

Mi Maafin Amanda ya.. Manda enggak bisa nemenin Mami. Enggak ada buat Mami sekarang. Tapi Manda selalu berdoa kita bisa ngelewatin ini semua," tulis Amanda di Instagram Story @amandamanopo beberapa waktu lalu.

Pemeran Andin dalam sinetron Ikatan Cinta itu mengungkapkan rasa cintanya untuk sang ibunda.

Manda sayang banget sama Mami, Tuhan sayang sama Mami, Semua sayang sama Mami. I Love u Mami, Mami kuat Mami bisa. Manda kuat ko Mi," tulisnya.

Ibunda Amanda Manopo, Henny Manopo dimakamkan di San Diego Hills pada Senin (26/7/2021).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com