Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maruli Tampubolon Siap Bekerja Sepenuh Hati Setelah Dapat Tugas Baru di KKIP

Kompas.com - 20/07/2021, 18:23 WIB
Tri Susanto Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Karier Maruli Tampubolon tak hanya dunia keartisan. Kini, Maruli yang merambah karier di dunia hukum dipercaya sebagai Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP).

Maruli mengaku siap mengabdi kepada negara setelah dilantik dan menjalani sumpah dipimpin Ketua Tim Pelaksana Harian KKIP Letjen (Purn) Johannes Suryo Prabowo. 

"Ini suatu tugas kehormatan yang harus diselesaikan dengan berani, benar dan sepenuh hati," kata Maruli dalam keterangan tertulisnya, Selasa (20/7/2021).

Baca juga: Lewat Never Stand Alone, Maruli Tampubolon Kenalkan Bhinneka Tunggal Ika ke Warga Dunia

Aktor kelahiran 26 Maret 1987 itu menjalani profesi advokat dengan bergabung di kantor Juan Felix Tampubolon & Partners. Juan Felix Tampubolon adalah ayah dari Maruli.

Terkait jabatan barunya di KKIP, Maruli mengatakan bahwa tugas pokok Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan KKIP adalah menyusun, menyinkronisasikan, dan mengharmonisasikan peraturan perundang-undangan dan perjanjian.

Baca juga: Lagu Never Stand Alone Milik Maruli Tampubolon Muncul di Times Square New York

"Serta menyelesaikan masalah hukum yang berkaitan dengan Komite Kebijakan Industri Pertahanan," ujarnya.

Maruli Tampubolon selama ini dikenal masyarakat aktif di dunia hiburan entertainment.

Lelaki berdarah Batak itu terjun ke dunia tarik suara dan akting.

Baca juga: Sambut Natal dan Tahun Baru, Maruli Tampubolon Rilis Lagu Never Stand Alone dan Silent Night

Dia mendapat titel Sarjana Hukum di Universitas Jakarta dan menyabet dua gelar bergengsi lain, Bachelor of Business double major in Finance and Business Law dan Master of Business Administration di Edith Cowan University, Perth Australia.

Pria yang menyandang title SH hingga B.Bus itu makin piawai menangani masalah-masalah hukum seperti sengketa bisnis domestik maupun internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com