Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Henny Mona Tak Kapok Berbisnis Lagi meski Pernah Ditipu Rp 1 Miliar

Kompas.com - 27/05/2021, 17:03 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selebritas Henny Mona mengalami kerugian mencapai Rp 1 miliar pada 2019 akibat penipuan.

Kasus tersebut membuat mantan istri artis peran Rio Reifan ini menjadi lebih berhati-hati dalam menjalani bisnisnya.

Baca juga: Henny Mona Kembali Usut Kasus Penipuan Rp 1 Miliar

"Kalau jadi pelajaran pasti ya, semua ada hikmahnya. Kalau saya enggak ketipu kayak kemarin, enggak ada penggelapan seperti kemarin, mungkin saya bisnis sekarang lebih santai-santai aja," kata Henny saat ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis (27/5/2021).

Kini, Henny Mona memilih menggunakan jasa legal agar tak lagi tertipu oleh rekan bisnisnya.

Meski sudah mengalami kerugian akibat ditipu rekan bisnis, Henny Mona mengaku tak kapok untuk terus berbisnis kembali.

Baca juga: Buat Proyek Film Bareng Sandy Tumiwa, Henny Mona Keluarkan Biaya Ratusan Juta Rupiah

"Kalau dibilang kapok, enggak mungkin harus kapok karena saya orang bisnis, kalau saya kapok nanti enggak bisa jalanin bisnis-bisnis yang lain. Tapi harus lebih berhati-hati lagi, pakai legalnya lebih jelas lagi," ucapnya.

Sebagai informasi, Henny Mona melaporkan dua orang sahabatnya yang sudah ia kenal sejak beberapa tahun terakhir dalam kasus penipuan ini.

Baca juga: Kata Henny Mona soal Rio Reifan Empat Kali Ditangkap dan Bantah Jadi Informan Polisi

Dalam surat laporan bernomor LP/3363/V/2019/PMJ/Dit.Reskrimum tertanggal 30 Mei 2019, Henny melaporkan sahabatnya dengan pasal 378 dan 372 KUHP tentang Penipuan dan Penggelapan dengan ancaman penjara maksimal 8 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com