Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joanna Alexandra: Mohon Luangkan Waktu Sebentar dan Doakan Raditya Oloan

Kompas.com - 05/05/2021, 20:22 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Joanna Alexandra melalui unggahan lewat fitur Insta Story akun Instagram miliknya meminta doa untuk kesembuhan suaminya, Raditya Oloan.

Untuk diketahui, Raditya Oloan sedang kritis dan menjalani perawatan di ruang ICU rumah sakit meski telah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

"Di manapun kalian berada sekarang, mohon luangkan waktu sebentar, dan doakan suamiku!!!" tulis Joanna Alexandra dengan bahasa Inggris, dikutip Kompas.com, Rabu, (5/5/2021).

Dengan doa-doa yang mengalir itu, pemilik nama lahir Alexandra Arimbi Joanna Kairupan itu berharap agar penyakit yang diidap Raditya Oloan disembuhkan oleh Tuhan.

Baca juga: Harapan dan Doa Joanna Alexandra untuk Raditya Oloan yang Kritis Usai Positif Covid-19

Dalam unggahannya itu, Joanna Alexandra juga menyematkan tulisan dengan tagar #PrayLikeNeverBefore dan #PleaseLord.

Diketahui, Raditya Oloan telah dinyatakan negatif Covid-19 pada 30 April 2021 setelah melewati tes usap atau swab test PCR.

Unggahan Joanna Alexandra meminta doa untuk kesehatan sang suami, Raditya OloanInstagram @joannaalexandra Unggahan Joanna Alexandra meminta doa untuk kesehatan sang suami, Raditya Oloan

Namun, keinginan Raditya Oloan untuk kembali ke rumah dan bersua dengan keluarga sirna setelah kondisi kesehatannya malah menurun.

Alhasil, Raditya Oloan harus menjalani perawatan intensif ICU dan harus diberikan bantuan alat pernapasan atau ventilator oleh tim medis.

Hanya saja, belum diketahui pasti penyakit yang diidap oleh Raditya Oloan.

Baca juga: Penyebab Suami Joanna Alexandra Masuk Ruang ICU

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com