Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Charlie Chaplin Berulang Tahun, Ini 5 Rekomendasi Filmnya

Kompas.com - 16/04/2021, 17:45 WIB
Jonathan Dante Timesmei Manao,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com
Charlie Chaplin merupakan salah satu aktor dan pelawak legendaris pada era film bisu.

Terkenal melalui karakter The Tramp, Charlie telah menghibur banyak orang dengan gayanya yang unik nan ikonik.

Bertepatan dengan ulang tahun Charlie Chaplin pada 16 April ini, berikut lima rekomendasi film Charlie Chaplin yang siap menghibur Anda.

Baca juga: Sinopsis Ashes of Time Redux, Tayang di Klik Film

1. City Lights (1931)

Dalam film ini, The Tramp berjumpa dengan seorang perempuan buta (Virgina Cherrill) yang menjual bunga di pinggir jalan.

Jatuh cinta pada pandangan pertama, The Tramp berusaha mencari cara untuk berkenalan dengan perempuan tersebut.

Melalui bantuan temannya yang kaya, ia berhasil mendapatkan perhatian dari sang perempuan dan mulai mendekatinya.

Namun, dari pertemuan mereka, The Tramp mengetahui bahwa keluarga si pujaan hati sedang mengalami kesulitan finansial.

Alhasil, The Tramp berusaha memutar otak untuk membantu sang perempuan dan keluarganya mengatasi masalah tersebut.

Baca juga: Sinopsis Ikatan Cinta 16 April, Ketakutan Andin terhadap Mama Rosa

2. Modern Times (1936)

Kali ini, The Tramp merupakan seorang pekerja di sebuah industri.

Pekerjaannya cukup sederhana, yaitu mengencangkan baut yang longgar pada mesin ban berjalan.

Namun, karena pekerjaannya yang monoton, The Tramp memberontak dan terpaksa dibawa ke rumah sakit.

Masalah tidak hanya berhenti di situ. Rententan kesialan mengikutinya hingga suatu saat ia bertemu seorang perempuan yang disebut Gamine (Paulette Goddard).

Gamine merupakan perempuan miskin yang tidak memiliki rumah dan baru saja menjadi yatim piatu.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com