Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Artis-artis yang Terdampak Banjir, Rachel Vennya Panik sampai Lantai Satu Rumah Irish Bella Terendam

Kompas.com - 21/02/2021, 10:52 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Banjir terjadi wilayah Jakarta dan daerah penyangga DeTaBek turut menghampiri kediaman sejumlah artis Tanah Air.

Ada yang baru pertama kali mengalami, ada pula yang sampai harus mengungsi.

Lantai 1 rumah Irish Bella terendam semua

Pesinetron Irish Bella dan Ammar Zoni baru saja menempati rumah baru mereka di daerah Jati Padang, Jakarta Selatan.

Bagi Irish, ini pengalaman perdananya menghadapi banjir di rumah.

Sekalinya banjir, Irish mengalaminya dengan begitu parah.

Baca juga: Jadi Korban Banjir, Nicky Tirta Ngopi Sambil Duduk Santai di Tengah Air Keruh

"Subuh aduh, sudah sampai segini (menunjuk bagian paha), di atas betis. Enggak pernah nih kayak gini, lantai satu sudah kerendem semua," katanya, dikutip dari Instagram @_irishbella_ , Sabtu (20/2/2021).

Rachel Vennya panik pada anak

Selebgram Rachel Vennya tengah berlibur di Lombok. Sementara, dua anaknya tak ikut dan tengah tinggal bersama sang mantan suami, Niko Al Hakim.

Ia pun panik terhadap kondisi sepasang buah hatinya yang masih balita.

Maaci ya guys yang DM aku, aku lumayan panik sih," tulis Rachel Vennya dikutip Kompas.com lewat akun @rachelvennya, Sabtu (20/1/2021).

Namun, menurut Rachel keadaan kedua anaknya sudah terkendali berkat Niko.

Baca juga: Rumah Terendam Banjir, Irish Bella: Lantai 1 Udah Kerendem Semua

Dalam akun Instagram Niko Al Hakim, tampak anak-anak mereka tengah menaiki perahu karet untuk keluar dari kawasan rumah yang banjir untuk mengungsi sementara ke hotel.

Nicky Tirta ngopi di rumah yang kebanjiran

Artis peran Nicky Tirta mencoba tetap menikmati momen kebanjiran kali ini. Padahal ketinggian air di rumahnya sudah sampai betis orang dewasa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com