Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Rahmania Astrini di Balik Mini Album Adolescent

Kompas.com - 17/02/2021, 19:20 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi asal Bandung, Rahmania Astrini baru merilis EP (extended play) atau mini album bertajuk Adolescent pada Jumat, 12 Februari 2021.

Adolescent adalah mini album perdana Astri di bawah naungan Warner Music Indonesia.

Astri mengatakan album tersebut dinamai Adolescent sebagai gambaran masa pencarian jati dirinya yang kini sudah beranjak dewasa.

Baca juga: Rahmania Astrini Rilis Debut EP Bertajuk Adolescent

“Jadi papaku jurusan psikologi. Aku lihat arti lain dari Adolescent adalah proses pencarian jati diri,” ujar Astri dalam press conference virtual, Rabu (17/2/2021).

Astri mengatakan, masa pencarian jati diri yang dilaluinya selama ini mulai dari proses di dunia musik hingga kegiatan kuliahnya.

“Aku buat, nulis lagu. Itu pencarian jati diri, stres kuliah, kerjaan. Itu adalah bagian dari Adolescent aku,” kata Astri.

Baca juga: 3 Hari Dirilis, Video Musik Shush Milik Rahmania Astrini Tembus 1 Juta Views

Adolescent berisi enam lagu yang seluruhnya berbahasa Inggris bernuansa upbeat dan slow acoustic.

Astri mengaku nyaman menyanyikan lagu dengan menggunakan bahasa Inggris.

“Aku suka bahasa Inggris dan aku jadi lebih bisa eksplore hal-hal baru,” ujar Astri.

Baca juga: Lirik Lagu Finally Found You, Lagu Untuk Kekasih dari Rahmania Astrini

Sementara, Managing Director Warner Music Indonesia, Toto Widjo mengatakan, Astri memang cocok menyanyikan lagu bahasa Inggris.

Tak hanya karena fasih berbahasa Inggris, Astri memiliki vokalnya yang baik dan unik membuat lagu yang dibawakan terdengar enak di telinga.

“Kita melihat sosok Rahmania Astrini, dia masih muda. Kita merasakan bahwa Rahmania punya sesuatu yang berbeda. Punya vokal yang unik,” ucap Toto.

Toto juga mengatakan, dengan dibuatnya mini album digital, ia berharap, lagu-lagu Rahmania bisa didengar masyarakat tak hanya di dalam negeri, tetapi juga luar negeri.

“Dengan adanya digital platform, diharapkan bisa mengadaptasi lagu-lagu ini ke negara lain. Kita merilis sebuah album yang tidak hanya dinikmati oleh negara kita, tapi negara luar,” ujar Toto.

Enam lagu yang ada di mini album tersebut, yakni "Finally Found You", "Runaway", dan "Shush".

Kemudian, ada tambahan tiga lagu dalam mini album yang belum pernah dirilis. Tiga lagu tersebut berjudul, "Baby", "Pretty Like You", dan "Take Me Home".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pernah Bercerai, Diding Boneng Kini Memilih Menua Tanpa Pasangan

Pernah Bercerai, Diding Boneng Kini Memilih Menua Tanpa Pasangan

Seleb
Fakta Rencana Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Fakta Rencana Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Serba-serbi Persiapan Syuting Serial Main Api, Dibintangi Luna Maya dan Darius Sinathrya

Serba-serbi Persiapan Syuting Serial Main Api, Dibintangi Luna Maya dan Darius Sinathrya

Film
Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Seleb
Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

K-Wave
Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Seleb
Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Seleb
50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

Seleb
Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

K-Wave
Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Seleb
Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Seleb
Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Film
Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Musik
Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Musik
Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com