Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Ali Syakieb, Adik Nabila Syakieb yang Baru Saja Bertunangan

Kompas.com - 25/01/2021, 13:49 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain sinetron Ali Syakieb baru saja bertunangan dengan Margin Wieheerm pada Sabtu 23 Januari 2021.

Kabar pertunangan itu dibagikan oleh Ali melalui akun Instagramnya, @alisyakieb.

Sosok Ali Syakieb sendiri sudah sering mencuri perhatian di layar kaca melalui beberapa sinetron.

Baca juga: Profil Margin Wieheerm, Tunangan Ali Syakieb

Ali adalah adik kandung dari aktris sinetron Nabila Syakieb.

Pria kelahiran Bogor, 6 Juni 1987 tersebut memulai kariernya sejak awal 2007.

Berbagai sinetron telah dibintangi oleh lelaki keturunan Arab ini.

Baca juga: Pamer Cincin, Ali Syakieb Resmi Tunangan dengan Margin Wieheerm

Sinetron-sinetron hits seperti Pesantren & Rock n' Roll, Tukang Bubur Naik Haji, Kekasih Dunia Akhirat, hingga Janji Suci kerap menghadirkan talenta aktingnya.

Ali Syakieb juga pernah tampil dalam beberapa film layar lebar.

Ia memulai debutnya saat berperan sebagai Sadat di Serigala Terakhir.

Baca juga: Film Makmum Dapat Protes, Ali Syakieb Beri Tanggapan

Film Makmun menjadi karya layar lebar terakhir yang dibintangi oleh Ali Syakieb.

Sebelum memantapkan hati dengan Margin, Ali Syakieb juga sempat berpacaran dengan Citra Kirana.

Sayang, kisah cintanya tidak bertahan lama hingga akhirnya berpisah di tengah jalan.

Kini Ali Syakieb siap menyongsong kehidupan barunya dengan Margin Wierheem.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com