Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Lucy, Membongkar Penyelundupan Narkoba Lewat Perut Manusia

Kompas.com - 24/01/2021, 20:37 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film berjudul Lucy akan tayang di stasiun televisi Global TV di stasiun televisi Global TV pada Minggu (24/1/2021) pukul 22.00 WIB.

Film ini mengisahkan tentang seorang wanita asal Amerika Serikat berumur 25 tahun yang mengemban pendidikan di Taipei, Taiwan. Film ini karya sutradara serta penulis Luc Besson dengan durasi film 89 menit.

Baca juga: Sinopsis Film Lucy, Perempuan yang Dijebak Jadi Kurir Narkoba

Wanita itu bernama Lucy (Scarlett Johansson). Lucy berkenalan dengan Richard seminggu, langsung menjalin hubungan. Namun sayangnya, Lucy dijebak pacarnya menjadi kurir obat terlarang.

Saat itu, Lucy dibuat mabuk dan tak sadarkan diri. Usai tersadar, perut Lucy dioperasi dan ditanam narkoba.

Tak hanya Lucy, ternyata ada tiga orang lainnya yang mengalami hal sama sepertinya. Para mafia ini ingin menyelundupkan narkoba yang sudah disimpan di tubuh Lucy dan beberapa orang lainnya untuk dijual di Eropa.

Baca juga: Sinopsis Film Lucy, Gadis Taipei yang Ditipu Kekasihnya Jadi Kurir Narkoba

Lucy saat itu dikurung dalam ruangan dengan kondisi tangannya diborgol. Karena ada penjaga berniat memperkosanya, Lucy pun membela diri.

Saat membela diri, penjaga tersebut balik kasar kepada Lucy dengan memukul dan menendang perutnya yang membuat narkoba yang berada dalam perutnya bocor dari bungkusnya.

Karena bocor, narkoba yang di dalam perut Lucy pun bereaksi, sehingga membuatnya menjadi wanita kuat dan bisa kabur dari sekapan geng Korea.

Dengan kekuatan yang dipunyanya, Lucy akhirnya berniat membalaskan dendam kepada geng Korea. Bersaaan dengan itu, Lucy memiliki tujuan untuk membebaskan kurir-kurir yang dikirim keluar negeri.

Lantas bagaimana kelanjutan balas dendam Lucy? Saksikan nanti di GTV ya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com