Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Makan Nasi Selama 2 Tahun, Juwita Bahar Sempat Koma 15 Hari

Kompas.com - 21/01/2021, 11:07 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Juwita Bahar mengaku pernah terbaring koma di rumah sakit selama 15 hari.

Ia mengidap penyakit radang otak sewaktu berusia 10 tahun.

Sakit yang dideritanya saat itu bukan tanpa alasan, melainkan karena diet ketat yang ia jalani. Pasalnya, Juwita tak makan nasi selama dua tahun demi mendapatkan tubuh ideal.

Baca juga: Kisah Juwita Bahar, Idap Penyakit Serius Bagian Otak dan Koma 15 Hari karena Diet 

"Itulah tentang otak (didiagnosis dokter penyebab koma). Cuma karena enggak makan nasi dua tahun gitu, tapi itu masih ada curi-curi sih makan nasi dan itu diumur yang ke 10 tahun, masih kecil," ujar Juwita dalam acara Okay Bos seperti dikutip dalam kanal TRANS7 OFFICIAL, Kamis (21/1/2021).

Sebelum koma, Juwita memang sempat sakit-sakitan. Awalnya, ia demam, maag, hingga pingsan dan akhirnya koma.

Baca juga: Gara-gara Diet, Juwita Bahar Sempat Idap Penyakit pada Otak dan Koma 15 Hari

Bahkan, koma yang dialaminya sempat makin parah. Dokter saat itu mengungkap bahwa kesempatan hidup yang dimiliki Juwita hanya 50 persen.

"Iya pas koma, enggak ada rasa apa pun. Sakit pun enggak ada rasa sakit dan memang dokter bilang kalau pun sembuh fifty fifty," kata Juwita.

Usai sadar dari koma, keadaan Juwita pun tak langsung pulih. Sebab Juwita harus belajar gerak seperti awal mula lahir ke dunia.

Baca juga: Juwita Bahar Tak Khawatir Disebut Anak Durhaka

"Karena emang pas baru banget melek, belajar semua dari awal. Jadi kaya bayi lagi," ucap Juwita.

Karena hal buruk yang pernah menimpanya tersebut, Juwita kini trauma diet ketat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com