Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] V BTS Catat Sejarah | Kiano Dihadiahi Mobil Jeep | Iwan Fals Sentil Sarjana Baru

Kompas.com - 28/12/2020, 08:44 WIB
Tri Susanto Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Army, sebutan untuk penggemar boy group BTS sedang bangga.

Salah satu member BTS, V, berhasil mencatatkan sejarah. Nama V terpasang di gedung tertinggi dunia di Burj Khalifa.

Selain tentang V BTS, berita tentang hadiah mobil jeep yang diberikan Baim Wong kepada anaknya, Kiano, juga menjadi yang paling banyak dibaca.

Berikut 5 berita populer Hype sepanjang Minggu (27/12/2020).

1. V BTS Catat Sejarah

Desember menjadi bulan yang banyak dinanti Army setiap tahunnya hanya untuk menjadi saksi proyek ulang tahun yang terunik dan paling luar biasa untuk V BTS.

Army adalah sebutan untuk fans BTS.

Walaupun anggota BTS telah menerima hadiah dari penggemar selama bertahun-tahun, tapi fanbase V di China @KIMTAEHYUNGBAR_ terkenal memiliki ketrampilan lebih jauh atas proyek ulang tahun yang unik dan 'pertama kali.'

Tahun ini, mereka meletakkan nama V BTS di Burj Khalifa, salah satu gedung tertinggi dunia yang mendapat total delapan rekor dunia.

Baca selengkapnya di sini.

2. Baim Wong Hadiahkan Mobil Jeep

Meskipun baru berusia satu tahun, Baim Wong sudah memberikan hadiah spesial untuk putranya, Kiano Tiger Wong.

Baim Wong memberikan hadiah kejutan di hari ulang tahun Kiano berupa satu unit mobil Jeep yang langsung dikendarainya ke dalam gedung Tribatra, tempat diselenggarakannya acara ulang tahun.

Kado mewah dari Baim Wong itu lantas mendapat komentar dari Nagita Slavina.

"Ngomong-ngomong biasanya ibu bapak lain ngasih hadiah mobil-mobilan. Mohon maaf, ini mobil beneran loh," ujar Nagita Slavina, dikutip dari YouTube RANS Entertainment, Minggu (27/12/2020).

"Ini mobil anak kecil udah setengah miliar," kata Raffi Ahmad menimpali.

Baca selengkapnya di sini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com