Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Jodha Akbar Episode 84, Fitnah Kejam Ruqaiya pada Salima

Kompas.com - 10/12/2020, 10:41 WIB
Titik Wihayanti,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Serial India Jodha Akbar episode 84 tayang di ANTV hari ini, Kamis (10/12/2020) pukul 10.30 WIB.

Raja Jalal (Rajat Tokas) mengadakan pesta untuk merayakan kembalinya Pangeran Salim (Ayaan Zubair Rahmani) ke istana.

Tapi Salim sendiri justru enggan menghadiri pesta.

Moti (Ankita Chaudhry) dan Jodha (Paridhi Sharma) sudah berulang kali membujuk tapi Salim tetap menolak.

Baca juga: Sinopsis Jodha Akbar Episode 81, Salim Dilantik Jadi Putra Mahkota

Saat Ruqaiya (Lavina) datang ke kamar untuk membujuk barulah Salim mau hadir dalam pesta.

Namun belum sampai pesta selesai, Salim mengaku mengantuk dan ingin tidur.

Jodha mencoba menemaninya dengan menawarkan cerita dongeng tapi Salim menolak.

Jodha lantas meminta Salima (Manisha Yadav) menggantikannya menemani Salim karena puteranya itu terlihat masih marah padanya.

Baca juga: Sinopsis Fim Mujhse Dosti Karoge, Hrithik Roshan Terjerat Asmara Kareena Kapoor dan Rani Mukerji

Salim yang sudah lebih dulu pergi ke kamar kemudian disusul oleh Ruqaiya.

Ruqaiya menawarinya susu yang sudah disiapkan Salima.

Namun diam-diam Ruqaiya menaburkan ganja dalam susu tersebut.

Baca juga: Sinopsis Jodha Akbar Episode 78, Raja Jalal Masih Diliputi Duka

Tak lama Salim terlihat sempoyongan dan tak sadarkan diri.

Salima pun curiga Ruqaiya telah memasukkan sesuatu ke minumannya.

Salima merebut gelas susu yang tersisa dan melihat warnanya berubah menjadi cokelat.

Salima lantas melaporkan hal ini pada Raja Jalal dan Jodha.

Baca juga: Sinopsis Film Fan, Shah Rukh Khan Menjadi Fans Garis Keras

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com