Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sulitnya Ruben Onsu Urus Kedua Putrinya yang Saling Cemburu, Kenapa?

Kompas.com - 26/11/2020, 18:58 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Ruben Onsu merasa sedikit kesulitan mengurus untuk kedua putrinya, Thalia Putri Onsu dan Thania Putri Onsu.

Pasalnya, Ruben Onsu menyebut Thalia dan Thania mulai saling cemburu satu sama lain apabila salah satu dari mereka bermain dengan sang kakak, Betrand Peto Putra Onsu.

"Sulitnya kalau mereka lagi jealous aja. Karena kalau Thania lagi mau manja sama Onyo (Betrand), Thalia cemburunya banget-banget," ucap Ruben saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (26/11/2020).

"Kalau Onyo lagi manja sama Thania, cicinya cuma tanya 'udah belum?'. Jadinya itu yang kayak korban perasaan gitu ya," ucap Ruben Onsu lagi sambil tertawa.

Baca juga: Ruben Onsu Bangga Betrand Peto Dapat Nilai Bagus di Rapor Sekolah

Pemilik nama lengkap Ruben Samuel Onsu itu menceritakan kedua putrinya bakal terus bertanya keberadaan Betrand. Padahal, sang kakak sedang sibuk latihan.

Ruben berujar, biasanya ia dan istrinya Sarwendah langsung memilih untuk mengajak main Thania dan Thalia.

"Kalau Onyo lagi sibuk latihan, biasanya saya atau bundanya yang tarik mereka (ajak main). Tetapi biasanya enggak lama lah, paling satu jam tanya 'Onyo mana, Onyo mana', gitu," ucap Ruben Onsu.

Kesukaan Thania terhadap Betrand Peto itu sampai terbawa sampai kesehariannya. Sampai-sampai, kata Ruben, Thania selalu mencari Betrand Peto.

"Iya kata pertama yang bisa dia omongin itu Onyo. Jadi, kalau ada apa-apa Onyo Onyo terus, bangun tidur Onyo, semuanya Onyo," kata Ruben Onsu.

Baca juga: Ruben Onsu Apresiasi Orangtua Pelaku Bullying Betrand Peto yang Minta Maaf Langsung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com