Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lee Joon Gi Sebut Sulit Wujudkan Scarlet Heart: Goryeo Season 2

Kompas.com - 26/11/2020, 10:47 WIB
Rintan Puspita Sari,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Drama Korea Scarlet Heart: Goryeo memang sudah lama berlalu, tapi tak sedikit penggemar yang masih menantikan ada kelanjutan kisahnya.

Menanggapi hal tersebut, Lee Joon Gi yang berperan sebagai pangeran keempat Wang So di drama tersebut mengatakan, hal itu hampir sulit diwujudkan.

"Penggemar benar-benar ingin season kedua, tapi para pemerannya sekarang tidak bisa," kata Lee Joon Gi disertai tawa, dikutip dari Soompi, Kamis (26/11/2020).

Hal itu merujuk pada para bintang yang terlibat dalam drama tersebut semakin bersinar. Sebut saja Nam Joo Hyuk, Kang Ha Neul, Kang Han Na, hingga Baekhyun EXO.

Baca juga: Beda dengan Karakter di Flower of Evil, Lee Joon Gi Sebut Tak Jago Bohong

Menurut Lee Joon Gi, Scarlet Heart: Goryeo tetap populer meski empat tahun telah berlalu sejak drama Korea yang juga dibintangi IU itu tayang.

Namun, setiap kali para pemeran di dalamnya sukses dengan proyek baru, maka drama lama mereka itu ikut kembali jadi perbincangan.

"Secara pribadi, drama tersebut memperluas fanbase saya. Bahkan, siswa sekolah dasar pun menyukainya," kata Lee Joon Gi.

"Ada juga banyak orang yang mengatakan bahwa mereka menonton 'Flower of Evil' dan kemudian menonton 'Scarlet Heart: Goryeo'. Apakah saya terlalu membual?" ujar Lee Joon Gi lagi.

Baca juga: Lee Joon Gi Akui Cukup Sulit Perankan Sosok Suami dan Ayah di Flower of Evil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com