Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesona 3 Presenter Indonesian Idol, Daniel Mananta Paling Lama

Kompas.com - 23/11/2020, 17:02 WIB
Rintan Puspita Sari,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Bicara ajang pencarian bakat menyanyi tidak akan bisa lepas dari Indonesian Idol.

Acara yang diadopsi dari ajang pencarian bakat Pop Idol ini mulai memikat masyarakat sejak pertama kali diselenggarakan tahun 2004.

Sudah tidak terhitung berapa nama penyanyi yang terlahir dan menjadi populer berkat ajang ini.

Sebut saja Judika, Gisella Anastasia, Delon, Rini Wulandari, Marion Jola, hanya sedikit dari nama-nama penyanyi populer jebolan Indonesian Idol.

Begitupun dengan deretan juri yang sudah sering berganti, tapi ada satu yang tampak bertahan lebih lama dibanding para juri, yaitu presenter.

Dari hampir satu dekade acara ini digelar, Daniel Mananta bisa dibilang sudah memiliki image yang kuat melekat dengan Indonesian Idol.

Baca juga: Soal Juri Indonesian Idol, Rossa: Maia Estianty Itu Galak, tapi...

Terlepas dari pembawa acara wanita yang beberapa kali berganti, berikut pesona para presenter pria dari Indonesian Idol musim pertama hingga yang terbaru dan sempat membuat heboh, Boy William.

Irgy Ahmad Fahrezy menghadiri prosesi akad nikah Tasya Kamila dan Randi Bachtiar di Mutiara Ballroom The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (5/8/2018).Kompas.com/Tri Susanto Setiawan Irgy Ahmad Fahrezy menghadiri prosesi akad nikah Tasya Kamila dan Randi Bachtiar di Mutiara Ballroom The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (5/8/2018).

Irgy Ahmad Fahrezi

Irgy merupakan pembawa acara pertama bagi Indonesian Idol. Saat itu Irgy membawakan ajang pencarian bakat ini selama dua musim bersama Amelia Natasha atau Atta di tahun 2004 dan 2005.

Tidak ada yang bisa lupa bagaiman keren penampilan dua presenter ini saat itu dan membawa ketegangan di setiap episode eliminasi.

Baca juga: Dipertemukan Lewat Indonesian Idol, Ini Arti Nama Trio Lanjud

Irgy yang dikenal lewat sinetron Lupus Millenia di era tahun 90-an. Walaupun masih membintangi sejumlah judul sinetron dan film, bintang kelahiran tahun 1982 itu juga banyak dikenal sebagai presenter untuk berbagai acara.

Mulai dari Gebyar BCA, Missing Lyrics, Super 10 Indonesia, hingga acara Semangat Pagi.

Pembawa acara Daniel Mananta saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, belum lama ini. KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG Pembawa acara Daniel Mananta saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, belum lama ini.

Daniel Mananta

Daniel yang mengawali karier sebagai VJ MTV itu semakin mengembangkan sayapnya ketika menjadi presenter Indonesian Idol dari musim ketiga hingga 10 (2006-2008, 2010, 2012, 2014, 2018-2020).

Suara Daniel ketika mengatakan "Indonesia Memilih.." yang merupakan momen mendebarkan seluruh peserta, seperti sudah melekat erat dengan image Indonesian Idol hampir 10 tahun ke belakang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com