Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengisi Suara Serial Naruto Toshihiko Seki Positif Terinfeksi Virus Corona

Kompas.com - 05/08/2020, 15:47 WIB
Firda Janati,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor sulih suara asal Jepang, Toshihiko Seki dikonfirmasi positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.

Dilansir dari Animenewsnetwork, Rabu (5/8/2020), kabar tersebut disampaikan agensi yang menaungi Toshihiko Seki, 81 Produce.

Agensi menyatakan, aktor berusia 58 tahun itu dalam kondisi stabil.

Toshihiko Seki tengah menjalani perawatan di rumah sakit sejak Selasa, (4/8/2020). 

Baca juga: Profil Haruma Miura, Aktor Jepang yang Debut Sejak Usia 7 Tahun dan Ditemukan Meninggal

Pada 31 Juli 2020, Seki mengalami gejala demam pada malam hari. Keesokan harinya, Seki memutuskan untuk memeriksakan kesehatannya ke rumah sakit.

Kemudian, Seki harus menjalani tes untuk mengetahui apakah terinfeksi virus corona atau tidak.

Pada 3 Agustus 2020, pihak rumah sakit menyatakan Seki positif terinfeksi Covid-19 dan ia mulai di rawat esok harinya, 4 Agustus 2020.

81 Produce langsung mencoba melacak beberapa orang yang pernah bekerja sama dengan Seki. 

Baca juga: Dinyatakan Negatif Covid-19, Amitab Bachchan Boleh Pulang dari RS

Namun, hingga sekarang agensi belum mengetahui dari mana dan bagaimana Seki bisa terpapar virus corona.

Toshihiko Seki adalah aktor sulih suara yang terkenal memainkan ratusan peran di serial animasi Jepang.

Salah satunya adalah ketika ia mengisi suara di serial anime terkenal Naruto sebagai Iruka Umino, guru pertama Naruto. 

Baca juga: Gitaris ONE OK ROCK Toru Yamashita Positif Covid-19

Peran terbarunya yakni dalam serial Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba, sebagai Muzan Kibutsuji.

Seki juga terkenal dalam karyanya di Saiyuki, Kill la Kill, RahXephon, Trigun, Ranma 1/2, Mobile Suit Gundam Wing, dan Mobile Suit Gundam Seed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com