Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Bulan Kesulitan Cari Kerja, Tessy Srimulat Diselamatkan Seorang Jenderal

Kompas.com - 25/06/2020, 12:34 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Tessy Srimulat membagikan cerita tentang kesulitannya diterima kembali di dunia hiburan setelah terjerat kasus narkoba pada 2010.

Dalam video di kanal YouTube Marten & Friends, Tessy mengatakan bahwa selama 6 bulan tak pernah mendapat pekerjaan.

Baca juga: Tessy: Saya Mantan Marinir, Pernah Dicekal KPI

"Saya tuh 6 bulan enggak dapet kerjaan, di TV saya enggak, layar lebar boro-boro, kerja off air enggak ada," kata Tessy seperti dikutip Kompas.com, Kamis (25/6/2020).

Beruntung Tessy diselamatkan oleh salah satu kenalannya yang bernama Jenderal Siswandi yang mengajaknya bermain film 3 Pilihan Hidup.

Sebagai informasi, film layar lebar tersebut digagas Deputi Analis Kebijakan Utama Bidang Narkoba Bareskrim Polri Brigadir Jendral (Brigjen) Pol Siswandi.

Baca juga: Bercanda, Polo: Tessy Saking Pintarnya Cairan Pembersih Lantai Diminum

Berkat sang jenderal, Tessy akhirnya bisa kembali diterima di industri hiburan Tanah Air.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com