Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BTS Tunda Acara Peluncuran Map of the Soul: 7 karena Virus Corona

Kompas.com - 26/02/2020, 20:03 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Boyband BTS menunda sebuah acara bersama penggemar berkait peluncuran album barunya, Map of the Soul: 7.

Penundaan itu diumumkan agensi BTS, Big Hit Entertainment, pada Rabu (26/2/2020), melalui Weverse, aplikasi komunitas artis-artisnya.

“Dengan sangat menyesal kami mengumumkan bahwa BTS 4th Studio Album Release Event ditunda untuk sementara,” kata Big Hit.

Baca juga: BTS Ada di Puncak 10 Lagu K-Pop Teratas Versi Spotify

Penundaan itu, kata Big Hit, berkaitan dengan penyebaran virus corona di Korea Selatan yang semakin mengkhawatirkan.

“Kami mengambil keputusan itu karena menganggap kesehatan dan keselamatan para artis dan penggemar sebagai prioritas utama,” lanjut Big Hit.

Selain itu, lanjut agensi tersebut, kami juga harus mematuhi kebijakan yang telah diumumkan pemerintah Korea Selatan.

Baca juga: BTS Tambah Jadwal Manggung di Los Angeles, 3 Malam Berturut-turut

“Karena itu kami meminta pengertian kalian semua,” ujar Big Hit Entertainment.

Big Hit mengatakan pihaknya memantau setiap situasi dan akan memberi pengumuman selanjutnya jika ada perkembangan baru.

“Dari hati yang paling dalam, kami meminta maaf karena telah mengumumkan kabar ini,” lanjut Big Hit Entertainment.

Baca juga: Rilis Map of the Soul: 7, BTS Rajai Twitter dengan 17 Juta Twit dalam 48 Jam

Pada Senin (24/2/2020), BTS juga mengubah acara konferensi pers global perilisan Map of the Soul: 7 karena virus corona.

Acara itu seharusnya dihadiri wartawan dan penggemar terpilih. Namun BTS dan Big Hit memutuskan acara itu digelar tanpa kehadiran wartawan dan penggemar.

Sebaliknya konferensi pers itu disiarkan langsung melalui kanal YouTube BANGTANTV, sedangkan pertanyaan diajukan melalui email.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com