Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Okan Kornelius Ikut Aktif Kegiatan Kampanye Anti-narkoba

Kompas.com - 23/02/2020, 12:02 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Okan Kornelius mengaku ikut berperan aktif dalam mengampanyekan gerakan anti-narkoba.

Salah satunya menjadi pemandu acara kampanye anti-narkoba yang dilakukan oleh Ditres Narkoba Polda Metro Jaya di Bundaran Hotel Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (23/2/2020).

Baca juga: Okan Cornelius Beberkan Keguguran yang Dialami Istrinya

"Aku sebagai MC dan membantu warga Indonesia untuk paham mengenai bahaya narkoba," kata Okan saat ditemui usai acara.

"Jadi memang saya cukup sering untuk membantu mensosialisasikan bahaya narkoba," sambungnya.

Baca juga: Sedih Keguguran, Istri Okan Cornelius Sempat Mengurung Diri Selama Dua Minggu

Selain itu, Okan juga mendukung program pemerintah yang membuat penyuluhan tentang bahaya narkoba ke sekolah-sekolah.

"Penyuluhan ke sekolah-sekolah, pembasmian barang bukti juga gue suka ikut serta. Jadi apa pun yg berhubungan dengan penyuluhan gue biasanya support," ucap Okan.

Baca juga: Istri Okan Cornelius Alami Keguguran

Bagi Okan, dukungan dari masyarakat untuk memberantas penyalahgunaan narkotika demi masa depan sangat diperlukan.

"Karena gue paham dan mengerti bahaya narkoba itu, karena kalau enggak dari kita anak-anak kita kasihan. Membasmi kita enggak bisa. Gue hanya membantu mengurangi, mendukung," tutur Okan.

Baca juga: Hindari Narkoba, Okan Cornelius Pilih Ini jika Lelah

"Karana kalau enggak masyarakat membantu, enggak akan bisa. Polri enggak akan bisa sendiri kalau enggak dibantu masyarakat," ujarnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com