Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Peristiwa Menyesakkan Raffi Ahmad, Lamborghini Terbakar dan Koper Hilang

Kompas.com - 20/02/2020, 16:48 WIB
Rintan Puspita Sari,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada dua peristiwa yang menyesakkan artis peran Raffi Ahmad bersama keluarga dan tim Rans Entertainmet

Peristiwa itu terjadi ketika Raffi bersiap berangkat keliling luar negeri dan juga menjelang akhir perjalanan.

Baca juga: Raffi Ahmad Ungkap Isi Koper yang Dicuri di Bandara Turki

Di akhir perjalanan, Raffi harus mengalami kejadian tidak mengenakkan.

Peristiwa itu terjadi tepat di saat rombongan Raffi memutuskan singgah di Turki sebelum menuju Mekkah.

Baca juga: 4 Bulan Liburan, Raffi Ahmad Senang Bisa Bahagiakan Nagita dan Rafathar

"Kamikadang dikasih cobaan ada aja. Dan itu benar-benar di penghujung mau pulang, sebelum umrah," kata Nagita menjelaskan dalam kanal YouTube Aish Tv dikutip Kompas.com, Kamis (20/2/2020).

Mereka yang awalnya tak berniat singgah di Turki, akhirnya mampir ke Istanbul karena semua pesawat yang menuju Madinah dari Maroko adalah Turkish Airlines.

Baca juga: Raffi Ahmad Ungkap Alasan Sempat Takut Punya Anak Perempuan

"Kita dari Marrakesh tadinya mau langsung Madinah, tapi semua pesawat pakai Turkish Airlines," ucap Nagita yang akhirnya memutuskan singgah di Istanbul, Turki selama beberapa malam.

Ucapan Nagita membuat Raffi kembali mengingat musibah yang menimpanya sebelum berangkat keliling dunia.

Baca juga: Cerita Penemuan Koper Raffi Ahmad: Disepelekan, Pamer Followers, dan Bantuan Netizen +62

Entah kebetulan atau tidak, mereka juga mengalami cobaan tepat sebelum berangkat keliling dunia.

"Cobaan itu ada saja. Sebelum berangkat Rans the World, Lamborghini gue terbakar," ujar Raffi yang membuat Ammar Zoni terkejut.

Baca juga: Lamborghini Aventador Miliknya Terbakar, Raffi Ahmad Mengaku Ikhlas

"Kebakar, overheat, benar-benar kebakar. Sudah gitu pas mau pulang, koper hilang," ucap Raffi.

Seperti diketahui sebelumnya, Lamborghini Raffi Ahmad terbakar di kawasan Sentul Selatan, Bogor, Jawa Barat, bulan Oktober 2019.

Baca juga: Ulang Tahun di Mekkah, Raffi Ahmad Doakan Nagita Semakin Sabar

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com