Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Goo Hara Dimakamkan, Agensi Minta Maaf pada Para Penggemarnya

Kompas.com - 27/11/2019, 15:29 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Agensi dari penyanyi Goo Hara meminta maaf atas perubahan tempat dan waktu untuk para penggemar memberikan penghormatan terakhir pada sang bintang.

Dikutip dari Soompi, Rabu (27/11/2019), para penggemar bisa memberikan penghormatan terakhir pada 26 November 2019, tengah malam.

Padahal, sebelumnya agensi mengatakan bahwa para penggemar mantan personel KARA ini diberikan waktu pada 27 November untuk memberikan penghormatan terakhir.

Baca juga: Goo Hara Bantu Terungkapnya Skandal Video Seks Jung Joon Young

“Kami minta maaf karena telah menimbulkan kebingungan para penggemar yang telah merencanakan untuk datang setelah kami merubah jadwalnya dari 27 November tengah malam menjadi 26 November tengah malam,” tulis keterangan resmi Production Oki.

Kemudian, diumumkan bahwa para penggemar bisa memberikan penghormatan terakhir pada Goo Hara di Bundang Sky Castle Memorial Park.

Lebih lanjut, diumumkan bahwa upacara pemakaman Goo Hara akan digelar tertutup pada 27 November 2019, pukul 06:00 waktu setempat.

Upacara pemakaman tersebut hanya akan dihadiri oleh keluarga, teman dekat, dan sejumlah rekan selebriti.

Baca juga: Media di Jepang Sebut Goo Hara Merasa Depresi jika Kembali ke Korea

Diketahui, Goo Hara ditemukan tak bernyawa di apartemennya di kawasan Cheongdam, Seoul, Minggu (24/11/2019).

Kemudian, berdasarkan pemeriksaan kepolisian tidak ditemukan adanya tanda-tanda kejahatan.

Oleh karena itu, kepolisian Gangnam memutuskan tidak melakukan otopsi terhadap jasad Goo Hara.

Baca juga: Mantan Kekasih Disebut Terpukul Sejak Goo Hara Meninggal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com