Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ari Lasso Buka-bukaan: Sosok Ahmad Dhani, Fakta Dewa 19, dan Baper Berpolitik

Kompas.com - 07/11/2019, 08:42 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai mantan vokalis grup band Dewa 19, Ari Lasso secara tidak langsung belajar mengenal sosok Ahmad Dhani.

Ketika banyak orang hanya melihat sisi negatif Dhani terlebih ketika ia terjun ke dunia politik, Ari Lasso justru berdiri di samping rekannya itu dan masih mengagumi sosoknya.

Dirangkum Kompas.com dari bincang-bincangnya di kanal YouTube Deddy Corbuzier, berikut pengakuan mendalam dari Ari Lasso tentang Dhani dan Dewa 19:

Baca juga: Tantang Kontestan Indonesian Idol 2020, Ari Lasso Ikut Nge-Rap Jawa

1. Sebut Ahmad Dhani ndablek

Mengenal Dhani cukup lama membuat Ari sedikit banyak bisa memahami jalan pikiran temannya itu.

Ketika banyak orang beranggapan Dhani berubah tiba-tiba, dari musisi sukses ke dunia politik hingga membuatnya masuk bui, Ari justru melihat keputusan Dhani bukan hal yang aneh.

Menurut Ari, politik sidah mewarnai kehidupan Dhani sejak dulu, terlebih ayahnya pernah menjadi anggota DPR.

Baca juga: Bawa Contekan, Peserta Ini Buat Ari Lasso Kesal dan Hentikan Lagu

"Itu sebenarnya dari dulu 1998, (Dhani) turun di jalan, orasi di jalanan, dan mungkin banyak yang belum tahu bapaknya Dhani anggota DPR zaman dulu, seorang angkatan laut juga, kakeknya tentara juga, dan dia menyukai bacaan apa pun, especially masalah politik," terang Ari.

Bahkan, hingga akhirnya dia berada di dalam penjara dan mendekam di balik jeruji besi, di mata Ari, sosok Dhani adalah orang yang kuat, meski ia sendiri tak yakin lubuk hati terdalamnya.

"Manusia yang ndablek, orang paling ndablek yang pernah gue kenal," lanjut pelantun "Rahasia Perempuan" itu.

Baca juga: Anang Hemansyah Tegas Nyatakan Peserta Tak Lolos, Ari Lasso: Kejam!

"Dari beberapa berita penangkapan, begitu di dalam (sel) lemas. Dia enggak loh, mentalnya tangguh harus diakuin. Kita tidak bicara kebenaran keyakinan dia, tapi bicara analisa mental dia, tangguh," kata Ari.

2. Insiden keluar dari Dewa 19

Pria kelahiran 1973 ini merupakan vokalis pertama Dewa 19 sebelum akhirnya digantikan oleh Once Mekel.

Meski dikeluarkan dari Dewa 19 pada akhir 1990-an, Ari justru membuat pengakuan mengejutkan tentang hubungannya dengan Dhani yang sering disebut tak akur.

Baca juga: Insiden Halloween, Ari Lasso: Melly Goeslaw Berhak Marah

"Kami enggak pernah ribut. Gue sama Dhani enggak pernah ribut di Dewa enggak pernah ribut. (Dewa) band yang aneh, enggak ada berantem," kata Ari.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com